PINUSI.COM - iKON, boy group asal Korea Selatan, bakal menggelar konser bertajuk ‘2023 iKON WORLD TOUR TAKE OFF in Jakarta’.
iKON menambah daftar panjang grup K-Pop yang bakal menginjakkan kakinya di Indonesia.
Konser tersebut bakal digelar di Tennis Indoor Senayan, pada 9 November 2023.
Setelah pengumuman konser di Jakarta, pihak promotor juga membocorkan daftar harga tiketnya.
Promotor baru-baru ini mengumumkan harga tiket untuk konser iKON. Ada enam kategori yang ditawarkan dengan harga yang bervariasi.
Kategori termurah adalah GREEN, yang dibanderol Rp1,6 juta, sedangkan yang termahal adalah RED VIP seharga Rp3,5 juta.
Berikut ini harga tiket lengkapnya:
- GREEN: Rp1.600.000;
- PURPLE: Rp1.950.000;
- PINK: Rp2.450.000;
- YELLOW: Rp2.850.000;
- RED: Rp2.950.000; dan
- RED VIP: Rp3.500.000.
Harga tersebut belum termasuk biaya pajak dan administrasi lainnya.
Dalam konser kali ini, iKON hanya akan tampil berlima, karena Jay atau Kim Jinhwan telah masuk wajib militer bulan lalu, sehingga tersisa Bobby, June, Song, Chanwoo, dan DK.
War ticket konser iKON akan dimulai pada 7 September 2023 pukul 10:00 WIB.
Tidak hanya menonton, pembeli tiket konser iKON juga mendapatkan beberapa benefit dan bonus dari pembelian tiket konser.
Terdapat lima benefit atau keuntungan, di antaranya Photo Group, Hi Bye, Soundcheck Session, Signed Poster, dan Signed Polaroid Photo.
Semua kategori berpotensi mendapatkan Signed Poster dan Signed Polaroid Photo.
Berikut ini benefit yang ditawarkan sesuai harga kategori tiket:
- GREEN: Signed Poster (diundi) dan Signed Polaroid Photo (diundi);
- PURPLE: Signed Poster (diundi) dan Signed Polaroid Photo (diundi);
- PINK: Signed Poster (diundi) dan Signed Polaroid Photo (diundi);
- YELLOW: Signed Poster (diundi) dan Signed Polaroid Photo (diundi);
- RED: Hi Bye( 250 orang diundi), Soundcheck Session (750 orang diundi), Signed Poster (diundi), dan Signed Polaroid Photo (diundi); dan
- RED VIP: Photo Group, Hi Bye, Soundcheck Session, Signed Poster (diundi), dan Signed Polaroid Photo (diundi). (*)
Editor: Yaspen Martinus