Pameran Van Gogh Akan Digelar di Jakarta, Cek Jadwal dan Harga Tiketnya

Oleh SuneniThursday, 15th June 2023 | 14:57 WIB
Pameran Van Gogh Akan Digelar di Jakarta, Cek Jadwal dan Harga Tiketnya

PINUSI.COM - Bagi para penikmat seni, tentu tidak asing lagi dengan nama seniman dunia Van Gogh. Banyak karya Van Gogh yang sudah melegenda hingga kini, salah satunya The Starry Night.

Tak lama lagi, akan ada pameran Van Gogh Alive yang diadakan di Taman Anggrek, Jakarta. Pameran ini akan menunjukkan karya-karya Van Gogh melalui animasi yang memukau dengan tampilan interaktif.

Para pengunjung akan dibawa “masuk” ke dunia Van Gogh melalui karyanya yang menakjubkan. Dalam pameran ini juga akan ada suara-suara atau musik yang terinspirasi dari mahakarya Van Gogh.

BACA LAINNYA: Viral Usai Sukses di America’s Got Talent, Ini 6 Lagu Ciptaan Putri Ariani

Pameran Van Gogh Alive akan berlangsung selama kurang lebih 3 bulan lamanya. Pameran ini akan dibuka tanggal 7 Juli - 9 Oktober 2023. Untuk waktu kunjungannya, pameran akan dibuka setiap Senin-Minggu pukul 10.00-22.00 WIB.

Harga Tiket Pameran Van Gogh Alive Jakarta (Foto: vangogh.co.id)

Untuk harga tiketnya terdiri dari beberapa kategori. Pertama adalah kategori super early bird, terdiri dari kategori preferential dengan harga Rp182.400 dan weekday Rp152 ribu.

Lalu kategori early bird, harga preferential Rp212.800 dan weekday Rp182.400.

BACA LAINNYA: Rex Orange County Bakal Guncang Jakarta pada 14 Oktober 2023, Segini Harga Tiketnya

Terakhir ada open offer yang dibagi ke dalam 4 kategori, Pertama adalah preferential dengan harga Rp243.200 (adult) dan Rp197.600 (concession). Kedua, weekday seharga Rp212.800 (adult) dan Rp197.600 (concession). Ketiga yaitu paket weekday bundle untuk 4 orang seharga Rp820.000. Terakhir, paket weekday bundle untuk 10 orang (atau lebih) seharga Rp1.976.000.

Tiket preferential berlaku untuk hari Senin-Minggu termasuk hari libur nasional, sedangkan tiket weekday hanya untuk hari Senin-Kamis, tidak termasuk libur nasional. Untuk kategori tiket bundle, hanya berlaku di tiket weekday saja.

Gimana, tertarik untuk menikmati Van Gogh Alive Jakarta? Untuk informasi selanjutnya, kamu bisa cek di https://www.instagram.com/vangoghaliveid/ atau situs https://vangogh.co.id/. Jangan sampai ketinggalan!

https://pinusi.com/pintertainment/tiga-rekomendasi-drama-korea-paling-viral-di-bulan-juni/

Editor: Cipto Aldi

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta