4 hal menarik dalam Film Siksa Neraka!

Oleh Maria AnitaTuesday, 19th September 2023 | 08:13 WIB
4 hal menarik dalam Film Siksa Neraka!
Siksa Neraka merupakan film horor Indonesia yang mengangkat siksaan manusia di dalam neraka (foto: IMDb)

PINUSI.COM - Siksa Neraka merupakan film horor Indonesia yang mungkin bisa membuat penonton sadar akan kuasa tuhan dan menjadi tobat. 

Alasannya karena film ini memperlihatkan gambaran betapa seramnya siksaan di neraka bagi yang memiliki banyak dosa. 

Film ini disutradarai oleh Anggy Umbara, dan ditulis oleh Lele Laila serta M.B. Rahimsyah. Sedangkan untuk aktor yang bermain di film ini diantaranya yaitu Safira Ratu Sofya, Ariyo Wahab, Rizky Fachrel, Kiesha Alvaro, Nayla D. Purnama dan Astri Nurdin.

hal menarik apa saja yang dimiliki oleh film Siksa Neraka? Buat kalian yang ingin tau, bisa cek pembahasan lengkapnya di bawah ini.

1. Berasal Dari Komik Populer yang Rilis di Tahun 70-an dan 90-an


Hal menarik yang pertama adalah, film Siksa Neraka ini berasal dari komik populer di tahun 70-an dan 90-an. Jadi buat kalian yang belum tau, pada tahun 70-an dan 90-an, beredar komik kecil yang menceritakan tentang kondisi neraka.

Di komik tersebut, kita bisa melihat berbagai macam siksaan untuk manusia-manusia yang berdosa. Karena begitu legendarisnya komik ini dan memiliki pesan moral, sang sutradara berharap kalau penonton bisa tobat setelah menonton film ini.

2. Sinopsis Siksa Neraka

sinopsis film Siksa Neraka, bercerita tentang orang-orang yang mendapatkan balasan berupa siksaan diakhirat karena telah melakukan banyak dosa ketika masih hidup di dunia. Perbuatan dosa yang mereka lakukan menjadi bumerang bagi mereka diakhirat nanti.

Banyak orang-orang dengan berbagai sifat buruk yang disiksa di dalam Neraka yang sangat panas. Ada banyak sekali berbagai macam siksaan, sesuai dengan perbuatan yang orang-orang lakukan.

3. Efek CGI yang Memukau

Film Siksa Neraka memiliki efek CGI yang memukau. Sebagai film yang memperlihatkan gambaran soal siksaan Neraka diakhirat nanti, tentunya tidak heran kalau film ini memakai efek CGI.

4. Menghabiskan Biaya Produksi Sampai Rp 5 Miliar

Film Siksa Neraka menghabiskan biaya produksi sampai 5 Miliar. Seperti yang sudah kita bahas pada poin sebelumnya, film ini akan memperlihatkan betapa menyeramkannya suasana di Neraka melalui efek CGI.

Karena film ini mengambil tema di Neraka, tentunya akan lebih sering memakai efek CGI. Nah terungkap kalau pihak rumah produksi menghabiskan dana sekitar 5 Miliar untuk meningkatkan kualitas CGI film tersebut.

Selain itu Dee Company memperlihatkan proses syuting yang menampakkan set neraka hasil penggabungan real set, XR Virtual Screen untuk background, dan CGI 3D animation. (*)


Terkini

Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | in 5 hours
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 3 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 3 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 3 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 3 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 2 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 2 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 2 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 2 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 2 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta