Wika Salim Bikin Menteri Basuki Joget Kayang di Ibu Kota Nusantara

Oleh Maria AnitaSunday, 24th September 2023 | 05:00 WIB
Wika Salim Bikin Menteri Basuki Joget Kayang di Ibu Kota Nusantara
Wika Salim menjadi sorotan dalam Malam Apresiasi Nusantara yang digelar di Kalimantan Timur, Jumat 22 September 2023.. Foto: Instagram@wikasalim

PINUSI.COM - Penyanyi dangdut Wika Salim menjadi sorotan dalam Malam Apresiasi Nusantara yang digelar di Kalimantan Timur, Jumat 22 September 2023.

Bagaimana tidak? Ia berhasil menghibur sejumlah penonton terkemuka, termasuk Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, dengan lagu-lagunya yang penuh gairah.

Saat membawakan lagu 'Rungkad,' Wika membuat Basuki tak bisa menahan diri dan ikut berjoget di atas panggung.

Bahkan, sang menteri sampai terkenal dengan joget khasnya, yang sempat terekam dalam unggahan Instagram Menteri BUMN, Erick Thohir.

"Kenalin joget kayang ala Pak Bas. Pak Bahlil juga kena. Mulai keasikan," begitu bunyi keterangan dalam unggahan Erick Thohir.

Wika Salim sendiri tak bisa menyembunyikan rasa harunya karena telah menghibur berbagai tokoh penting, termasuk Presiden Joko Widodo dan para menteri, dengan lagu-lagu dangdutnya.

Melalui akun Instagram pribadinya, ia mengungkapkan kebahagiaannya. Namun, Wika juga tak lupa untuk mengenang awal kariernya yang sederhana.

Ia menceritakan, dahulu kerap berboncengan dengan sang ibu menggunakan sepeda motor untuk tampil di berbagai panggung.

Namun, kini, ia telah menjadi seorang penyanyi dangdut terkenal yang diakui oleh banyak orang hebat di Indonesia.

Dalam penampilannya pada malam itu, Wika Salim tampil memukau dengan jumpsuit satin putih yang dipadukan dengan atasan berwarna hitam.

Gaya rambut half bun-nya juga menambah pesona penampilannya. Selain Wika Salim, malam itu juga dimeriahkan oleh penampilan grup band legendaris, Gigi, yang berkolaborasi dengan Basuki yang bermain drum dalam lagu-lagu seperti 'Janjiku' dan 'Nirwana.'

Penyanyi Aurelie Moeremans juga membawakan lagu dangdut 'Cikini Gondangdia' dan 'No Comment.' (*)


Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta