Polsek Setiabudi Ciduk Sopir yang Bawa Kabur Mobil Caren Delano

Oleh ferdiWednesday, 4th October 2023 | 19:15 WIB
Polsek Setiabudi Ciduk Sopir yang Bawa Kabur Mobil Caren Delano
Polisi menangkap pelaku pembawa kabur mobil milik Caren Delano. Foto: PINUSI.COM/Ferdi

PINUSI.COM - Aparat Satuan Reserse dan Kriminal Polsek Metro Setiabudi Jakarta Selatan menangkap sopir berinisial FE, yang membawa kabur mobil milik presenter Caren Delano.

Peristiwa yang menimpa Caren Delano terjadi di salah satu apartemen di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (27/9/2023) pukul 16.30 WIB.

"Sudah diamankan pelaku atau sopir Caren di Bandung, Jawa Barat," ungkap Kapolsek Setiabudi Kompol Arif Purnama Oktora saat dihubungi, Rabu (4/10/2023).

Arif belum menjelaskan kronologi penangkapan FE. Arif mengatakan saat ini pihaknya masih melakukan pengembangan.

"Masih dikembangkan, motif masih didalami," ucap Kompol Arif.

Diberitakan sebelumnya, Arif menjelaskan, pada Rabu pagi Caren masih diantar FE untuk syuting di kawasan Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

FE juga mengantarkan Caren untuk fitnes ke kawasan SCBD, Kebayoran Baru. Setelah itu, Caren pulang ke apartemennya untuk beristirahat.

"Setelah itu FE pamit mencuci mobil, tapi asisten pelapor bilang jangan lama, karena jam 16.30 ada syuting," beber Arif.

Tak lama kemudian, lanjut Arif, FE mengabarkan hendak ke indekos tempatnya tinggal, dengan alasan pintu kamarnya didobrak oleh beberapa orang yang bertengkar.

"Sekitar jam 16.30 karena pelapor ada syuting, maka pelapor WhatsApp kembali, namun tidak dibalas dan sampai sekarang tidak ada jawaban," terang Arif. (*)

Terkini

Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
PinTect | in 3 hours
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | 18 minutes ago
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | 3 hours ago
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | 3 hours ago
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | 3 hours ago
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | 3 hours ago
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | 3 hours ago
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | 3 hours ago
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | 3 hours ago
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | 3 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta