Jokowi Ajak Artis Jajal LRT Rute Jati Mulya-Dukuh Atas

Oleh sarahsalsabillaFriday, 11th August 2023 | 09:00 WIB
Jokowi Ajak Artis Jajal LRT Rute Jati Mulya-Dukuh Atas

PINUSI.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak sejumlah artis menjajal LRT rute Jati Mulya-Dukuh Atas, Kamis (10/8/2023).

Artis yang diajak adalah Chelsea Islan, Deddy Mahendra Desta, Reisa Broto Asmoro, Cak Lontong, Nazira Bubu, dan Seridja Hafiedz.

Hadir pula Aurellie, Kirana Larasati, Ayu Dewi, Widi AB3, Yuni Shara, Nirina Zubir, Lukman Sardi, Lia Lukman, Sari Nila, Ari Lasso, Candil, Prisia Nasution, dan Ola Harika.

BACA LAINNYA: Ogah Buka Surat Somasi dari Saipul Jamil, Dewi Perssik: Gelay!

CNNIndonesia.com melansir, para selebritas tersebut sudah datang di Stasiun Jati Mulya, Bekasi sekitar pukul 7.50 WIB. Mereka sempat berfoto bersama sambil menantikan kedatangan Jokowi

Presiden Jokowi baru tiba sekitar pukul 8.40 WIB. Ia bersama para artis yang telah menantikannya kemudian mencoba sistem tap in untuk masuk ke Stasiun LRT.

Mereka kemudian melihat-lihat fasilitas yang ada di sana, sambil berjalan menuju peron dan masuk ke LRT yang telah bersiap 'menyambut' mereka di sana.

BACA LAINNYA: Video Fuji Diduga Mabuk-mabukan dengan Pria Beredar Viral, Ini Kata Haji Faisal

Rombongan itu lalu naik LRT menuju Stasiun Dukuh Atas, Jakarta. Di jalur tersebut, mereka melintasi beberapa stasiun, yaitu Bekasi Barat, Cikunir 2, Cikunir 1, Jati Bening Baru, Halim, Cawang, Ciliwung, Cikoko, Pancoran, Kuningan, Rasuna Said, dan Setiabudi.

Para artis tersebut merupakan salah satu kalangan masyarakat yang diajak Presiden Jokowi untuk menjajal LRT lebih awal, sebelum beroperasi penuh untuk umum.

Pekan lalu, Jokowi melakukan hal serupa dengan mengajak sejumlah influencer dan aktivis media sosial, mencoba LRT rute Harjamukti-Dukuh Atas.

Semua dilakukan setelah pemerintah melakukan soft launching LRT Jabodebek pada 12 Juli 2023.

Pada tahap pertama, 12-26 Juli, uji coba dilakukan dengan undangan terbatas.

Uji coba tahap kedua kemudian dilakukan pada 27 Juli-15 Agustus, dan bisa diikuti kalangan umum.

Pemerintah menargetkan LRT Jabodebek beroperasi penuh 26 Agustus 2023.

Meski mundur dari tanggal awal, yakni 18 Agustus, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memastikan LRT Jabodebek akan tetap beroperasi bulan ini. (*)

https://pinusi.com/pinnews/pemerintah-terus-jalankan-strategi-khusus-untuk-jaga-momentum-perekonomian-nasional/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta