"Metropolitan": Raden Ajeng and the Angel Wings ajak Masgib Berkolaborasi pada Lagu Tentang Representasi Kehidupan Ibukota

Oleh ragildwisetyaTuesday, 21st November 2023 | 15:30 WIB
"Metropolitan": Raden Ajeng and the Angel Wings ajak Masgib Berkolaborasi pada Lagu Tentang Representasi Kehidupan Ibukota
Raden Ajeng dan Angel The Wings, Pembuat lagu Metropolitan (Foto: Istimewa)

PINUSI.COM - Raden Ajeng and the Angel Wings kali ini berkolaborasi dengan rapper Masgib pada single baru mereka yang bertajuk “Metropolitan”, dirilis pada 11 November 2023. Raden Ajeng and The Angel Wings merupakan sebuah unit multi-genre yang condong ke arah pop orchestra dan neo-classical, dan dibentuk oleh Todi RA selaku vokalis dan gitaris, dan beranggotakan Gia Pramoda (bass), Febian (produser) dan Dami Mahardiwana (gitar).

Sementara, Masgib sendiri adalah seorang rapper yang telah berkolaborasi dengan beberapa musisi terkenal, di antaranya Young Lex. Proses rekaman dan mastering dari single “Metropolitan” dilakukan di studio Kamar Taj, Bekasi. Lagu “Metropolitan” menceritakan tentang dinamika dan problematika kehidupan sehari-hari di ibukota, dan menampilkan lirik yang representatif terhadap keseharian para masyarakat muda ibukota yang sedang berusaha bertahan hidup dan berjuang di antara hiruk-pikuk dan gemerlap perkotaan.

Lagu ini juga menceritakan tentang mencari makna hidup dan menata masa depan yang belum pasti sembari berdamai dengan masa lalu. Di tengah-tengah mengejar mimpi dan banalitas arti hidup, masyarakat muda metropolitan kerap berjuang bertahan di industri mereka masing-masing sembari mengejar validasi– begitulah representasi yang digambarkan oleh Raden Ajeng and the Angel Wings serta Masgib tersebut.

Secara musikalitas, lagu ini tentunya mengandung elemen rap, secara lagu ini adalah kolaborasi dengan seorang rapper yaitu Masgib. Namun, Raden Ajeng and the Angel Wings juga tetap mempertahankan elemen rock dan pop orchestra-nya di samping vokal rap yang dilantunkan Masgib.

Secara lirik, Raden Ajeng and the Angel Wings serta Masgib menyelipkan banyak metafora terkait mencari makna hidup dan bertahan di tengah bising ibukota, seperti “mencari kasih sayang; kasih sayang iblis di masa lalu”, dan “kehampaan kota seperti kumpulan kayu; hidup tak ada guna, seperti berjalan dalam magma tanpa ginjal dan limpa”.

"Metropolitan" memberikan kesan menarik bagi pendengar bahkan terlihat sisi semiotikanya yang menggambarkan suasana yang ada. “Metropolitan” sudah rilis pada tanggal 11 November 2023, dan dapat diputar di segala platform musik kesayangan Pinusian dimanapun dan kapanpun.  (*)

Tag

Terkini

UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
PinNews | 12 hours ago
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
PinSport | 12 hours ago
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
PinRec | 12 hours ago
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
PinTect | 12 hours ago
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
PinNews | 12 hours ago
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 07:35 WIB
Rekomendasi Wisata Air Terjun Pria Laot: Keindahan Alam yang Menyegarkan di Aceh
Rekomendasi Wisata Air Terjun Pria Laot: Keindahan Alam yang Menyegarkan di Aceh
PinRec | Saturday, 23rd November 2024 | 07:15 WIB
Rekomendasi Hotel Joylive BSD City: Tempat Hangout Seru dengan Nuansa Kekinian di BSD
Rekomendasi Hotel Joylive BSD City: Tempat Hangout Seru dengan Nuansa Kekinian di BSD
PinRec | Saturday, 23rd November 2024 | 06:42 WIB
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta