Gushcloud International Pimpin Asia Tenggara dengan Penandatanganan Kontrak 14 Content Creator Baru di 2024

Oleh ragildwisetyaWednesday, 31st January 2024 | 09:00 WIB
Gushcloud International Pimpin Asia Tenggara dengan Penandatanganan Kontrak 14 Content Creator Baru di 2024
Enam talent Filipina berhasil menjadi bagian dari keluarga Gushcloud, sementara empat talent lainnya berasal dari Thailand dan Indonesia. Foto: Gushcloud Indonesia

PINUSI.COM - Gushcloud International, perusahaan global content and commerce yang didukung oleh para influencer dan kreator, dengan bangga menyambut tahun baru, setelah berhasil melakukan penandatanganan kontrak 14 exclusive talent di Indonesia, Thailand, dan Filipina.

Langkah ini memperkuat posisi Gushcloud sebagai Southeast Asian Leader di creator economy.

Enam talent Filipina berhasil menjadi bagian dari keluarga Gushcloud, sementara empat talent lainnya berasal dari Thailand dan Indonesia.

Setiap influencer aktif membuat konten di TikTok, YouTube, dan X (sebelumnya Twitter), tempat mereka menunjukkan kecintaan mereka terhadap dunia lifestyle, fesyen, komedi, food, travel, advocacies, dance, dan K-Pop.

"Kami dengan penuh antusias secara resmi mengumumkan anggota-anggota baru dalam keluarga Gushcloud Talent Agency."

"Mereka adalah kreator muda yang penuh kreativitas, kolaboratif, dan penuh semangat."

"Yang lebih penting, mereka memanfaatkan pengaruh mereka untuk memberikan dampak positif kepada followers dan keluarga."

"Hal ini selaras dengan misi Gushcloud untuk menciptakan pengaruh positif untuk generasi influencer, pemimpin, dan orang tua selanjutnya."

"Ini hanya langkah awal dari kemitraan yang menarik ketika kami mengambil langkah besar di Asia dan sekitarnya,” ujar Nirote (May) Chaweewannakorn, Head of Talent in Southeast Asia (sekaligus Country Director of Thailand) Gushcloud International.

Inilah daftar exclusive talent Gushcloud International dari berbagai negara di Asia Tenggara"

INDONESIA

● Ayu Maulida (@ayumaulida97) - Puteri Indonesia 2022, model, & advocate

● Gita Sinaga (@gitasinaga) - artis, model, & penyanyi

● Sabrina Anggraini (@sabrinaanggraini) - entrepreneur

● Victor Samuel (@vic.sam) - fitness enthusiast & style aficionado

THAILAND

● H.hyrin (@h.hyrin) - beauty & anime enthusiast

● Jayjamemy (@jayjamemy) - funny guy & sketch comedy creator

● Ladynooze (@ladynooze) - dancer & K-Pop enthusiast

● Risabammiim (@risabammiim) - fashion, style, & travel enthusiast

FILIPINA

● Apple David (@apppledavid) - host & sportscaster

● Baus Rufo (@bausrufo) - host & comedian

● Jin Ho Bae (@_jinhobae) - funny guy & K-pop enthusiast

● Hannah Maxine Cruz (@hannahmaxinecruz) - host & singer-songwriter

● Migo Austria (@migoaustria) - lifestyle & style enthusiast

● Ylyt Manaig (@thechefylyt_tv) - private chef

“Dalam perjalanan pertumbuhan kami di tahun 2024, salah satu fokus utama kami adalah menghubungkan mitra brand dengan kreator yang tepat untuk memenuhi kebutuhan pemasaran mereka."

"Keahlian kami dalam menentukan tema dan audiens sangat membantu kami dalam mencapai tujuan tersebut."

"Hal ini memberikan manfaat besar bagi bisnis kami, ketika kami membangun ekosistem yang memungkinkan setiap elemen berkembang, mulai dari talent, mitra brand, hingga perusahaan kami." tambahnya.

Gushcloud International juga menciptakan kesan yang signifikan dalam creator economy, dengan menjembatani dari Timur ke Barat.

Sebagai contoh, perusahaan ini berhasil menghadirkan kembali sosok-sosok terkenal Hollywood ke Singapura pada September tahun lalu.

Salah satu talent terkemuka, Cordell Broadus, seorang investor kripto yang dikenal sebagai Champ Medici, turut menjadi pembawa acara di World Champ vol.1, sebuah perayaan untuk Web3 dan komunitas Metaverse, serta Hip Hop 50 party yang dihiasi dengan penghormatan khusus untuk ikon dan maestro Russell Simmons. (*)

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 4 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 4 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 5 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 5 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 5 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 6 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 11 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 11 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 11 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB