PINUSI - Jakarta, Setelah wilayah Bandung, Semarang, Yogyakarta-Solo, dan Batam, Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) lanjut mematikan siaran TV analog di daerah Surabaya dan sekitarnya.
Penghentian siaran Tv analog ini dipastikan terjadi pada 20 Desember 2022 mendatang kemudian diubah menjadi TV digital atau Analog Switch Off (ASO).
Dirjen IKP Kementrian Kominfo, Usman Kansong menerangkan dalam bentuk tulisannya yang mengatakan "Lembaga penyiaran telah sepakat bahwa akan melaksanakan penghentian siaran TV analog dan diubah ke siaran TV digital pada tanggal 20 Desember 2022 tepatnya pukul 00.00 bagi wilayah Jawa Timur-1," ujarnya.
BACA LAINNYA : Drive Wuling Xperience 2022, Langsung Memperkenalkan Kecanggihan di Jalan
Disamping itu bagi keluarga miskin di Jawa Timur-1 akan mendapat distribusi Set Top Box (STB) yang sudah diklaim sebelum tanggal 20 Desember 2022 sebanyak 100%.
Usman menambahkan bahwa Kominfo menerima kesepakatan Gabungan Pengusaha Elektronik (Gabel) dengan baik, yang juga bagian dari asosiasi vendor STB dan TV digital untuk menjamin harga yang terjangkau untuk STB dipasaran.
Terdapat 7 Kabupaten dan 3 Kota yang masuk ke daftar wilayah layanan Jawa Timur-1 yang bakal diterapkan ASO yakni, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Jombang, Kabupaten Lamongan, Kabupaten Gresik, Kabupaten Bangkalan, Kota Pasuruan Kota Mojokerto, Kota Surabaya.
Editor : Cipto Aldi