Posting Satu Video, YouTuber MrBeast Dapat Rp4 Miliar dari X

Oleh sarahsalsabillaFriday, 26th January 2024 | 16:30 WIB
Posting Satu Video, YouTuber MrBeast Dapat Rp4 Miliar dari X
YouTuber Jimmy Donaldson alias MrBeast mengunggah video pertamanya di X. Foto: Instagram@mrbeast

PINUSI.COM - YouTuber Jimmy Donaldson alias MrBeast, baru-baru ini menjajal mengunggah sebuah video pertamanya di media sosial X. 

Pekan lalu, MrBeast mengunggah videonya yang diberi judul "$1 vs $100,000,000 Car!", untuk melihat pendapatan yang dia dapat di X dibandingkan dari YouTube.

 

Mengutip New York Post, dalam video yang berdurasi sekitar 16 menit itu, dia menguji mobil senilai lebih dari USD 250 juta, mulai dari “rust bucket” seharga USD 1 hingga “boat car” seharga USD 500.000.

 

Dia juga mencoba McLaren F1 senilai USD 20 juta, yang ia bawa untuk diputar bersama sang pemilik mobil, komedian dan pembawa acara, Jay Leno.

 

Sepekan kemudian, MrBeast membagikan hasil yang dia dapatkan dari video itu di X, di mana terungkap bahwa dirinya mendapatkan lebih dari USD 263.000 (sekitar Rp 4,1 miliar) dari satu video itu.

 

Video itu juga mendapatkan 160 juta impresi atau views, lima juta keterlibatan, termasuk likes dan komentar.

 

Namun, MrBeast dalam cuitan terbarunya, menilai bahwa angka-angka itu "sedikit fasad" atau hanya dari luarnya saja.

 

"Pengiklan melihat perhatian yang didapat dan membeli iklan di video saya (menurut saya), sehingga pendapatan per penayangan saya mungkin lebih tinggi daripada yang Anda alami," ujarnya.

 

Video yang sama sebenarnya sudah diunggah di YouTube pada September 2023 lalu, dengan lebih dari 216 juta views, meski tidak diketahui berapa pendapatan dari konten tersebut.

 

Mengutip Tech Crunch, Elon Musk, pemilik X, memang sedang berusaha menggaet kreator konten ke platform tersebut, agar mereka bisa menghasilkan uang di sana.

 

Elon Musk juga berusaha menarik MrBeast, kreator YouTube dengan subscriber terbanyak di dunia, di mana dia sempat mencoba merayunya untuk mengunggah video di X.

 

Terkait itu, MrBeast menjawab: "Video saya menghabiskan biaya pembuatan jutaan dan bahkan jika mereka mendapat satu miliar penayangan di X, itu tidak akan menutup sebagian kecil dari dana itu..."

 

"Saya ingin menguji berbagai hal setelah monetisasi benar-benar berjalan lancar!" ujar YouTuber itu. (*)

Terkini

Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
PinSport | 30 minutes ago
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
PinTect | 34 minutes ago
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
PinTect | 37 minutes ago
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
PinSport | 39 minutes ago
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
PinSport | 40 minutes ago
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
PinTect | an hour ago
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
PinSport | 2 hours ago
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
PinRec | 2 hours ago
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
PinTect | 2 hours ago
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
PinTect | 2 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta