Google One Tembus 100 Juta Pengguna Lebih!

Oleh AndikaSunday, 11th February 2024 | 07:30 WIB
Google One Tembus 100 Juta Pengguna Lebih!
Google One mencapai lebih dari 100 juta pengguna. Foto: Google

PINUSI.COM - Sundar Pichai, CEO Alphabet induk Google, mengumumkan layanan Google One, mencapai lebih dari 100 juta pengguna.

Google One adalah layanan langganan yang menawarkan penyimpanan cloud tambahan untuk Google Drive, Gmail, dan Google Photos.

Di Indonesia, langganan dasar Google One 100GB seharga Rp27 ribu per bulan.

Sementara, paket Premium untuk 2TB seharga Rp135 ribu per bulan, tersedia untuk mereka yang lebih suka kapasitas yang lebih besar.

Pengguna Google One tidak hanya akan mendapatkan kapasitas penyimpanan tambahan, tetapi mereka juga akan mendapatkan fitur tambahan untuk Google Workspace, Google Meet, dan Gmail yang dapat dibagi ke lima anggota keluarga lainnya.

Google baru-baru ini meluncurkan paket AI Premium, yang dihargai Rp309 ribu per bulan untuk 2 TB.

Namun, pelanggan yang membeli paket ini juga akan mendapatkan akses ke Gemini Advanced, platform AI generative terbaru Google.

Di masa mendatang, pengguna akan dapat memakai Gemini di berbagai layanan Google, seperti Gmail dan Docs, berkat paket AI Premium.

Menurut Sundar Pichai, AI Premium ini akan menjadi fokus utama pengembangan Google ke depan. (*)

Terkini

Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 7 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 7 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 7 hours
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
PinTertainment | in 7 hours
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
PinNews | in 6 hours
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
PinNews | in 6 hours
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
PinNews | in 6 hours
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
PinTertainment | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
PinRec | in 6 hours
Leroy Sane Dilirik MU dan Arsenal, Masa Depan di Bayern Masih Abu-Abu
Leroy Sane Dilirik MU dan Arsenal, Masa Depan di Bayern Masih Abu-Abu
PinSport | in 6 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta