PINUSI.COM - Skuter matik jadi salah satu kendaraan yang banyak disukai pencinta otomotif dengan semua tingkat praktisnya.
Namun, apakah Pinusian sudah mengenal lebih jauh komponen apa saja yang ada di CVT skuter matik Pinusian?
Yuk, kita kenali sama-sama.
Pertama, kita bahas dari komponen yang ada di area CVT bagian depan.
Pulley yang jika dijabarkan lagi di dalamnya terdapat mangkok roller beserta rollernya, kipas rumah roller dan bosh rumah pulley.
Ada pula tutup rumah roller beserta slide piecenya.
Sekarang kita pindah ke bagian belakang. Kalian bisa temukan pulley set beserta pin pulley, seal O ring, mangkok kopling ganda, kampas ganda, per sentri dan per CVY.
Sebagai pelengkap, vanbelt hadir dengan fungsi sebagai penghubung mesin dan roda belakang, meneruskan putaran mesin, sehingga roda belakang dapat berputar dan motor bisa jalan, Sob!
Semua komponen di atas bertugas sebagai pendukung mesin skuter matik agar performanya semakin maksimal.
Dalam perawatannya, CVT bisa diremajakan dalam rentang jarak 8.000-10.000 kilometer penggunaan atau sekurang-kurangnya satu bulan pemakaian kendaraan.
Yuk, cek komponen CVT kalian, siapa tau sudah ada yang perlu diremajakan. (*)