Jasa Marga Berikan Diskon 20 Persen Tarif Tol di Arus Balik Mudik Lebaran 2024

Oleh Ratsongko123Friday, 12th April 2024 | 08:30 WIB
Jasa Marga Berikan Diskon 20 Persen Tarif Tol di Arus Balik Mudik Lebaran 2024
Jasa Marga memberikan potongan tarif tol dari Jakarta menuju Semarang dan sebaliknya. Foto: Jasa Marga

PINUSI.COM - Untuk mencegah terjadinya penumpukan kendaraan di Tol Trans Jawa, Jasa Marga memberikan potongan tarif tol dari Jakarta menuju Semarang dan sebaliknya.

Diskon 20 persen diberikan pada periode arus mudik dan balik Hari Raya Idulfitri 1445H/Lebaran 2024.

Diskon ini berlaku untuk semua jalan tol yang dikelola Jasa Marga.

Pengguna integrasi Jalan Tol Jakarta-Cikampek & Jalan Layang MBZ, Jalan Tol Palimanan-Kanci, Jalan Tol Batang-Semarang, dan Jalan Tol Semarang Seksi ABC, bisa menikmati diskon tersebut.

Potongan tarif tol akan berlaku dari Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang menuju GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada arus balik.

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana menjelaskan, pemberlakuan potongan tarif tol berlaku untuk semua golongan kendaraan.

Hal ini diharapkan mampu memaksimalkan distribusi lalu lintas dan menghindari penumpukan kendaraan pada tanggal tertentu.

"Untuk puncak arus balik, prediksi H+4 atau Senin, 15 April 2024 diprediksi akan dilalui 300 ribu kendaraan kembali ke Jakarta, atau meningkat 13,2 persen terhadap Lebaran 2023, atau meningkat 131 persen terhadap Normal,” jelas Lisye.

Sedangkan untuk arus balik, potongan tarif tol hanya untuk kendaraan asal GT Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang dan transaksi keluar di GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek mulai Rabu 17 April 2024 pukul 05.00 WIB, hingga Jumat 19 April 2024 pukul 05.00 WIB.

Potongan tarif ini berlaku untuk pengguna jalan yang menggunakan uang elektronik.

Pihaknya mengimbau pengguna jalan dapat memastikan kesiapannya sebelum melakukan perjalanan, di antaranya dengan memastikan kecukupan saldo uang elektronik dan BBM.

"Pastikan kondisi kendaraan maupun pengendaranya dalam kondisi yang optimal,” imbau Lisye. (*)

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 6 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 6 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 6 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 6 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 6 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 5 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 5 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 5 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta