Elon Musk Bangun Ratusan Satelit Mirip Starlink

Oleh AndikaTuesday, 19th March 2024 | 02:30 WIB
Elon Musk Bangun Ratusan Satelit Mirip Starlink
Elon Musk menggunakan teknologi Starlink secara rahasia, untuk membuat ratusan satelit mata-mata bagi badan intelijen Amerika Serikat. Foto: SpaceX

PINUSI.COM - Elon Musk menggunakan teknologi Starlink secara rahasia, untuk membuat ratusan satelit mata-mata bagi badan intelijen Amerika Serikat (AS).

Kontrak pembuatan satelit mata-mata itu bernilai US$ 1,8 miliar, atau Rp28,15 triliun.

Pada 2021, salah satu unit bisnis SpaceX yang bernama Starshield menandatangani kontrak dengan National Reconnaissance Office (NRO), badan intelijen yang bertanggung jawab atas pengelolaan satelit mata-mata di Amerika Serikat.

Rencana pembuatan ratusan satelit mata-mata ini menunjukkan hubungan SpaceX, yang didirikan dan dipimpin oleh Elon Musk, dengan proyek militer dan intelijen Amerika Serikat.

Selain itu, proyek Starshield mengungkapkan investasi besar dalam teknologi satelit orbit rendah atau low-Earth orbit (LEO) untuk mendukung tentara Amerika Serikat di seluruh dunia.

Ratusan satelit mata-mata di orbit rendah memiliki kemampuan untuk mengambil gambar di permukaan Bumi.

Sejak 2020, Starlink telah meluncurkan berbagai prototipe satelit mata-mata menggunakan roket Falcon 9 milik SpaceX.

Data Pemerintah AS menunjukkan beberapa objek berada di orbit yang didaftarkan sebagai misi satelit SpaceX, tetapi tidak pernah dikonfirmasi oleh SpaceX atau pemerintah AS.

Pentagon telah bekerja sama dengan SpaceX dalam beberapa kesempatan, salah satunya adalah kontrak yang melibatkan penggunaan Falcon 9 untuk meluncurkan logistik militer ke luar angkasa.

Salah satu tujuan utama pemerintah AS dalam membangun kekuatan pertahanan di luar angkasa adalah jaringan satelit mata-mata.

Ini karena sistem ini adalah yang paling cepat, menyeluruh, dan terus-menerus memantau aktivitas di seluruh permukaan Bumi.

Untuk memberikan akses internet melalui satelit, SpaceX mengoperasikan ribuan satelit LEO melalui anak usahanya yang bernama Starlink.

Kabarnya, Pemerintah Amerika Serikat akan menggunakan Starlink sebagai salah satu penyedia internet di Ibu Kota Negara yang baru di Kalimantan.

Program ini akan memungkinkan pemerintah dan militer Amerika Serikat untuk dengan cepat dan mudah menemukan target serangan di mana pun di Bumi.

Tidak ada yang tahu kapan satelit mata-mata buatan SpaceX akan beroperasi, dan ada kemungkinan perusahaan lain akan membantu proyek ini. (*)

Terkini

Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
PinSport | 24 minutes ago
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
PinTect | 27 minutes ago
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
PinTect | 31 minutes ago
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
PinSport | 33 minutes ago
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
PinSport | 34 minutes ago
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
PinTect | an hour ago
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
PinSport | 2 hours ago
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
PinRec | 2 hours ago
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
PinTect | 2 hours ago
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
PinTect | 2 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta