Legenda Reli Jepang Kenjiro Shinozuka Tutup Usia

Oleh Ratsongko123Friday, 22nd March 2024 | 16:30 WIB
Legenda Reli Jepang Kenjiro Shinozuka Tutup Usia
Kenjiro Shinozuka tutup usia. Foto: Nostalgic car

PINUSI.COM - Kenjiro Shinozuka, legenda reli yang sudah menjajal berbagai macam balap reli Internasional asal Jepang, meninggal dunia pada usia 75 tahun, karena menderita kanker pankreas.

Pria yang lahir di Tokyo itu menjadi salah satu pembalap reli yang menang di kejuaraan reli duni seperti WRC dan Dakar.

Shinozuka memulai karier WRC pada 1976, dan berakhir dengan penampilan terakhirnya di Australia pada 1997.

Ia meraih kesuksesan perdana saat balapan sebagai pengemudi pabrik Mitsubishi.

Pada 1988, Shinozuka memenangkan kejuaraan Asia-Pasifik bersama co-driver Fred Gocentas.

Pasangan ini merebut gelar dengan mencetak satu-satunya kemenangan reli di India pada Reli Himalaya, dengan mengendarai Mitsubishi Galant VR-4.

Lalu pada 1991, Shinozuka dan co-driver John Meadows bersaing di WRC dengan membawa Galant VR-4, dan meraih kemenangan di putaran WRC Pantai Gading, merupakan satu dari dua kemenangan WRC.

Pada kesempatan ini, pembalap Jepang mengeklaim kemenangan pertama, dan kedua di tahun berikutnya.

Selain WRC, Shinozuka juga sempat bersaing di Dakar.

Ia dua kali finis di tempat ketiga terjadi pada 1992 dan 1995, sebelum mengeklaim kemenangan langsung pada 1997, serta podium kedua pada 1998, dan ketiga pada 2002, mengendarai Mitsubishi Pajero.

Nama Kenjiro Shinozuka pun dilantik ke dalam hall of fame Otomotif Jepang pada 2022, dan tahun lalu menjadi bagian dari tim keselamatan WRC di Reli Jepang. (*)

Terkini

Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 6 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 6 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 5 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 5 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 5 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 5 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 4 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 4 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 4 hours
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
PinTertainment | in 4 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta