Google Lens Perkenalkan Fitur Riwayat Penelusuran Visual untuk Unduh Gambar yang Pernah Dicari

Oleh biancamdSaturday, 23rd March 2024 | 16:30 WIB
Google Lens Perkenalkan Fitur Riwayat Penelusuran Visual untuk Unduh Gambar yang Pernah Dicari
Google Lens luncurkan fitur pengunduhan riwayat. Foto: Google

PINUSI.COM - Baru-baru ini, Google Lens menghadirkan inovasi baru yang bisa membuat pengguna semakin tertarik.

Fitur terbaru yang diperkenalkan adalah Riwayat Penelusuran Visual, yang memungkinkan pengguna dengan mudah mengakses dan mengunduh gambar-gambar yang pernah mereka cari sebelumnya.

Mengutip dari 9to5google, fitur ini telah diluncurkan secara global, dapat diakses pada perangkat Android maupun iOS.

Cara mengaktifkan fitur ini juga cukup sederhana, cukup dengan memberi perintah, "Simpan pencarian terbaru Anda — Untuk mulai menyimpan pencarian Lens Anda, aktifkan riwayat.”

Namun, perlu diingat, Riwayat Penelusuran Visual awalnya dinonaktifkan oleh Google, sehingga pengguna perlu mengaktifkannya terlebih dahulu.

Caranya cukup mudah, pengguna cukup masuk ke myaccount.google.com, lalu buka halaman Data dan Privasi, kemudian aktifkan opsi Sertakan Riwayat Penelusuran.

Setelah fitur diaktifkan, pengguna dapat dengan mudah mengaksesnya melalui aplikasi Google Lens.

Dengan mengeklik ikon riwayat yang baru ditambahkan oleh Google, pengguna dapat langsung mengunduh gambar-gambar yang pernah mereka cari sebelumnya.

Fitur ini memudahkan pengguna menyimpan dan mengelola gambar-gambar penting.

Walaupun fitur penyimpanan riwayat ini masih diluncurkan secara bertahap, akses Riwayat Penelusuran Visual sudah dapat dinikmati secara global sejak 7 Maret.

Jadi, tunggu apalagi? Segera nikmati kemudahan dan kepraktisan fitur terbaru dari Google Lens ini! (*)

Terkini

Lirik Terjemahan , Makna Lagu "Birds of a Feather"  Billie Eilish
Lirik Terjemahan , Makna Lagu "Birds of a Feather" Billie Eilish
PinTertainment | in 7 hours
Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
PinTertainment | in 5 hours
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
PinSport | in 4 hours
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
PinNews | in 4 hours
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
PinNews | in a few seconds
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | 44 minutes ago
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | an hour ago
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 19:17 WIB
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | Thursday, 19th September 2024 | 19:11 WIB
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 18:50 WIB