Honda Giorno+Donald Duck Special Edition Meluncur, Cuma Dijual 2.000 Unit

Oleh Ratsongko123Monday, 1st April 2024 | 10:30 WIB
Honda Giorno+Donald Duck Special Edition Meluncur, Cuma Dijual 2.000 Unit
Honda meluncurkan New Honda Giorno+ Donald Duck Special Edition di Thailand. Foto: Greatbiker

PINUSI.COM - Menjadi skutik fesyen edisi khusus, Honda meluncurkan New Honda Giorno+ Donald Duck Special Edition di Thailand.

Memiliki beragam keunggulan, motor terbaru ini hadir untuk merayakan ulang tahun Donald Duck ke-90.

Dilansir Greatbiker, motor pabrikan Jepang tersebut mengusung konsep 'Fashion of Duck Season.'

Menggandeng karakter favorit sepanjang masa Donald Duck, motor ini tampil lucu karena disematkan pola grafis sempurna dan warna biru serta kuning.

Warna yang identik dengan karakter Donald Duck tersebut sangat cocok dipadukan dengan set penutup lampu depan berwarna kuning.

Lambang 3D dan tanda tangan yang diberikan pada motor, membuat motor ini semakin eksklusif dan berbeda dibandingkan model biasa yang dijual saat ini.

Dari sisi jantung pacu, motor tersebut hadir dengan mesin baru eSP+ berukuran 125cc, 4 katup, dengan pendingin radiator.

Menggunakan sistem injeksi, transmisi otomatis pada kendaraan dianggap sebagai rating mesin terbesar di keluarga ini.

Tampil menonjol, motor ini mendapatkan lampu depan LED bulat, lampu belakang LED, hingga kaca spion berbentuk bulat.

Memanjakan pengendara, motor berlambang sayap mengepak ini juga mendapatkan beraga, fitur canggih, salah satunya sistem pengereman ABS di roda depan dan sistem remote control smart key.

Selain itu, terdapat juga sistem pencahayaan LED, tampilan layar LCD, dan port pengisian USB serta kompartemen penyimpanan di bagian depan kendaraan.

Membantu pengendara menyimpang barang bawaan, tersedia juga kompartemen penyimpanan besar di bawah kursi.

New Honda Giorno+ Donald Duck Special Edition akan diproduksi dan dijual sebanyak 2.000 unit.

Terkait harga, motor ini dijual dengan banderol 67.900 baht atau setara dengan Rp29,5 jutaan. (*)

Terkini

Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
PinTect | in 5 hours
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | in 2 hours
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | 34 minutes ago
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | 35 minutes ago
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | 37 minutes ago
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | 38 minutes ago
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | an hour ago
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | an hour ago
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | an hour ago
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | an hour ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta