PINUSI.COM - Wuling Air ev menjadi salah satu mobil listrik yang sedang diminati saat ini.
Tak heran jika mobil ini meraih penghargaan pendatang baru terbaik dalam ajang Otomotif Award 2023, Senin (27/3/2023).
Air ev berhasil memenangkan penghargaan Rookie of the Year setelah diluncurkan secara global pada Agustus 2022.
Menurut data dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), hingga Februari 2023, penjualan Air ev telah mencapai 8.611 unit. Dengan begitu, Air ev semakin terkenal sebagai salah satu mobil listrik yang sangat diminati di pasaran saat ini.
Dengan penghargaan yang diraihnya, Wuling semakin terpacu untuk terus menghasilkan produk inovatif yang ramah lingkungan di masa depan, dan memenuhi kebutuhan pasar. Wuling Air ev saat ini dipasarkan dengan rentang harga antara Rp243 juta hingga Rp299,5 juta (OTR Jakarta).
BACA LAINNYA: Dapatkan Subsidi Rp 7 Juta Ketika Beli Motor Listrik, Ini Syaratnya…
Mobil ini dilengkapi motor listrik berdaya maksimal 30 kW, dan menggunakan baterai lithium ferro-phosphate (LFP) dengan kapasitas 17,3 kWh untuk tipe Standard Range, yang memiliki jangkauan hingga 200 kilometer, dan 26,7 kWh untuk tipe Long Range, yang dapat menempuh jarak hingga 300 kilometer.
Air ev juga termasuk dalam kategori mobil listrik yang mendapatkan insentif dari pemerintah, karena Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dari mobil ini telah melampaui 40 persen. (*)
Editor: Yaspen Martinus