Kawasaki Ninja ZX-4RR Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin Bertenaga 75,9 TK

Oleh dialpuWednesday, 29th March 2023 | 19:05 WIB
Kawasaki Ninja ZX-4RR Meluncur di Indonesia, Pakai Mesin Bertenaga 75,9 TK

PINUSI.COM - Kawasaki Indonesia meluncurkan Kawasaki Ninja ZX-4RR, yang disiarkan melalui YouTube, Senin (27/3/2023).

Ninja ZX-4RR adalah model supersport 400cc pertama di Indonesia. Meskipun tampilannya mirip dengan ZX-25R, dari segi performa, ZX-4RR sangat berbeda.

Kendaraan ini menggunakan mesin empat silinder segaris berpendingin cairan dengan kapasitas 399cc, yang mampu menghasilkan daya sebesar 75,9 TK pada putaran mesin 14.500 rpm (dengan ram air), dan torsi 37,6 Nm pada 12.500 rpm.

Kawasaki juga memperkenalkan fitur Dual-Direction Kawasaki Quick Shifter, Assist & Slipper Clutch, Kawasaki Traction Control, dan Power Modes pada motor baru ini.

Ninja ZX-4RR memiliki dimensi yang cukup kecil untuk kategori motor supersport 400cc. Panjangnya mencapai 1.990 mm, lebarnya 765 mm, dan tingginya 1.110 mm.

Bagian kaki-kakinya dilengkapi suspensi depan upside-down berukuran 37 mm yang dapat disetel pre-load dan top-out, serta suspensi belakang model Horizontal Back-link yang dapat disetel kompresi, rebound, pre-load, dan top-out spring.

BACA LAINNYA: Mitsubishi Luncurkan Mobil Konsep XRT, All-New Triton

Ninja ZX-4RR dibanderol Rp 239,9 Juta OTR Jadetabekser (source: Kawasaki Motor Indonesia)

Kendaraan dengan performa tinggi ini dilengkapi sistem pengereman yang mumpuni, yaitu cakram semi-floating berukuran 290 mm pada roda depan, dan cakram model radial-mount pada roda belakang.

Ninja ZX-4RR dilengkapi dengan berbagai fitur modern yang membuatnya semakin canggih, seperti layar instrumen full TFT, sistem koneksi smartphone, dan semua lampunya menggunakan teknologi LED.

Motor ini menggunakan sasis dengan frame trellis yang terbuat dari baja bertegangan tinggi, memberikan keseimbangan dan kekuatan yang lebih baik.

Ninja ZX-4RR ini hanya tersedia dalam satu varian warna, yaitu Lime Green, dan dijual dengan harga Rp239,9 juta di Indonesia. Hanya ada 40 unit di batch pertama, sehingga pembeli harus diundi untuk mendapatkan kendaraan tersebut. (*)

https://pinusi.com/pinsport/punya-partner-baru-marc-marquez-optimis-sambut-motogp-2023/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 6 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 6 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 6 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 6 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 6 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 6 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 6 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 6 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 4 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta