PINUSI.COM - GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang digelar di ICE BSD City, Tangerang, Banten, telah berakhir.
Tidak hanya memukau para pengunjung, GIIAS 2023 juga mencatat pencapaian luar biasa bagi PT Astra Honda Motor. Selama 10 hari penuh (10-20/8/2023), prestasi gemilang pun telah diraih.
Booth sepeda motor Honda di Hall 1 ICE BSD City memperoleh gelar bergengsi, yakni 'Favorite Booth' dalam kategori motorcycle.
BACA LAINNYA: Ini Penyebab Tenaga Mobil Berkurang Saat Dikendarai
Daya tarik tak hanya berhenti di situ, skutik besar Honda ADV 160 pun meraih gelar 'Favorite Motorcycle' dalam kategori Daily Bike.
Dikutip dari rilis resmi Astra Honda, PT Astra Honda Motor (AHM) berhasil mencatatkan penjualan 1.251 unit sepeda motor dalam GIIAS 2023.
Ignatius Didi Kwok, General Manager Sales AHM, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para pengunjung GIIAS 2023 yang sudah memilih Honda.
BACA LAINNYA: Vespa Elettrica Dibanderol Rp198 Juta, Harga Baterainya Tembus Rp70 Juta
"Kami akan terus mempertahankan komitmen untuk memberikan produk-produk terbaik yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup beragam konsumen."
"Didukung oleh layanan purna jual yang terbaik dan tersebar di seluruh Indonesia," ujar Ignatius Didi Kwok.
Sorotan utama berada pada Honda PCX160 yang berhasil mencetak rekor penjualan, terjual sebanyak 487 unit untuk varian ABS dan CBS.
Jajaran skutik compact Honda BeAT series juga menunjukkan performa cemerlang dengan penjualan sebanyak 217 unit, sedangkan skutik modis Honda Scoopy series berhasil meraih perhatian konsumen dengan pemesanan sebanyak 252 unit.
Antusiasme yang tinggi juga dirasakan onda EM1 e, motor listrik pertama dari Honda di Indonesia. Tak kurang dari 25 konsumen mendaftarkan minatnya untuk meminang motor revolusioner ini.
Bagi penggemar Big Bike, Honda juga meraih kesuksesan yang membanggakan. Total 22 unit Big Bike Honda dipesan selama acara berlangsung.
Terlebih lagi, Honda New XL750 Transalp yang baru saja diluncurkan pertengahan tahun ini berhasil menjadi bintang dengan penjualan 14 unit, memastikan posisinya sebagai Big Bike Honda terlaris. (*)
Editor: Yaspen Martinus