PINUSI.COM - Para penggemar gim Roblox bersiap-siap menanti kabar gembira.
Gim populer ini akan segera hadir di konsol PlayStation 4 (PS4) dan PlayStation 5 (PS5) pada Oktober 2023.
Setelah 17 tahun eksklusif di platform PC Windows, Roblox Corporation mengumumkan kehadiran gim ini di konsol PlayStation, dalam ajang Roblox Developers Conference (RDC).
BACA LAINNYA: 5 Rekomendasi Gim PS5 yang Layak Dicoba
Kabar ini telah lama menjadi sorotan, terutama setelah munculnya informasi lowongan kerja untuk posisi Gaming Console Software Engineer untuk konsol Sony PlayStation, yang diunggah oleh Roblox Corporation tahun lalu.
CEO Roblox Corporation David Baszucki juga memberikan petunjuk,Roblox akan hadir di konsol PlayStation dan Nintendo Switch dalam waktu dekat, dalam laporan keuangan perusahaan.
Salah satu poin pentingnya, pemain Roblox di PS4 dan PS5 dapat menggunakan akun Roblox yang sama dengan platform lainnya, sehingga progres permainan mereka tetap terjaga.
BACA LAINNYA: 5 Game Bertema Mafia Tahun 2023, Petualangan di Dunia Kejahatan
Tidak ada fitur yang dipangkas, jadi, pengalaman bermain akan tetap seru seperti biasanya.
Meskipun berita ini menggembirakan bagi para pemilik konsol PlayStation, penggemar Nintendo Switch mungkin harus bersabar.
Meskipun belum ada informasi pasti tentang tanggal peluncuran Roblox di Nintendo Switch, Juru bicara Roblox Corporation Roman Skuratovskiy menegaskan keinginan perusahaan untuk membuat gim ini tersedia di semua platform.
Mungkin saja Roblox akan hadir di Nintendo Switch dalam waktu yang belum dapat diprediksi.
Jadi, sementara penggemar Nintendo Switch harus menunggu dengan sabar, para pemilik PS4 dan PS5 dapat bersiap-siap merasakan petualangan seru di dunia Roblox pada Oktober mendatang. (*)
Editor: Yaspen Martinus