Aplikasi Disney Plus Dihapus dari Tesla, Diduga Kuat karena Disney Berhenti Beriklan di X

Oleh sarahsalsabillaThursday, 21st December 2023 | 17:00 WIB
Aplikasi Disney Plus Dihapus dari Tesla, Diduga Kuat karena Disney Berhenti Beriklan di X
Sejumlah pemilik Tesla melaporkan aplikasi Disney Plus telah hilang dari kendaraan mereka. Foto: Instagram@teslamotors

PINUSI.COM - Sejumlah pemilik Tesla melaporkan aplikasi Disney Plus telah hilang dari kendaraan mereka.

Laporan itu banyak dilayangkan melalui unggahan di X, yang sebelumnya dikenal dengan nama Twitter. 

Mashable pada Rabu (20/12/2023) melansir, salah satu akun dengan nama @WholeMarsBlog menyebut, aplikasi Disney Plus telah dihapus dari Tesla Model S miliknya.

 

Akun tersebut juga menambahkan, "Anehnya, Tesla 3 Model S kami dengan firmware yang sama, masih memilikinya."

 

Terkait hal ini, berdasarkan laporan Electrek, Tesla dikabarkan telah memberi tahu Disney kalau mereka menghapus aplikasi Disney Plus minggu lalu.

 

Kendati demikian, perusahaan yang dipimpin Elon Musk tersebut tidak memberikan alasan aplikasi Disney Plus dihapus dari kendaraan listriknya.

 

Namun tidak lama kemudian, Tesla mengubah keputusan tersebut, dan mengatakan hanya akan menghapus aplikasi Disney Plus dari Tesla yang belum pernah menggunakan aplikasi tersebut sebelumnya. 

 

Meski belum ada informasi resmi mengenai hal ini, kuat dugaan hal ini terjadi karena Disney telah berhenti beriklan di X. 

 

Beberapa waktu lalu, Apple, Sony, dan Disney telah berhenti beriklan di X.


Langkah ini diambil karena ada unggahan Elon Musk yang mendukung teori konspirasi antisemit di platform tersebut.

 

Tesla pertama kali menambahkan aplikasi Disney Plus ke Mode Teater pada 2021.


Tidak hanya Disney Plus, Tesla juga menambahkan aplikasi streaming video lainnya, seperti Netflix, Hulu, YouTube, Twitch, dan TikTok. (*)

 

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta