WhatsApp Web Bakal Punya Skema Warna dan Sidebar, Bisa Bantu Kurangi Ketegangan Mata

Oleh sarahsalsabillaThursday, 4th January 2024 | 17:00 WIB
WhatsApp Web Bakal Punya Skema Warna dan Sidebar, Bisa Bantu Kurangi Ketegangan Mata
WhatsApp sedang menguji pembaruan skema warna yang lebih gelap dan sidebar yang didesain ulang, untuk versi web. Foto: Pinterest.commakeuseof.com

PINUSI.COM - WhatsApp sedang menguji pembaruan skema warna yang lebih gelap dan sidebar yang didesain ulang, untuk versi web.

Pembaruan ini disebut-sebut bisa membantu mengurangi ketegangan mata dan meningkatkan estetika tampilan antar-muka platform chat ini.

News18 melansir, pembaruan ini berbeda dari dark mode WhatsApp yang sudah ada sejak lama.


Berdasarkan laporan dari WABetaInfo, fitur baru WhatsApp ini belum tersedia untuk pengguna maupun penguji beta.


Saat ini, perusahaan baru mengembangkan fitur skema warna baru dan sidebar tersebut.

 

Meski demikian, diperkirakan WhatsApp akan segera menguji coba fitur baru ini.


Dengan begitu, aplikasi chatting milik Meta ini akan terlihat lebih baik secara estetika untuk versi webnya.

 

Selain menambah nilai estetika, pembaruan ini bisa sangat bermanfaat dalam lingkungan dengan cahaya redup.


Dalam hal ini, transisi dari palet warna #111b20 ke #12181c akan menghadirkan perubahan yang halus namun berdampak.


Juga, membuat antar-muka lebih menyenangkan secara visual dan mengurangi ketegangan pada mata.

 

"Menurut pendapat kami, memperkenalkan skema warna baru untuk tema gelap tidak hanya meningkatkan daya tarik visual, tetapi juga memenuhi keinginan pengguna yang semakin besar akan pengalaman yang didesain ulang."


"Kami percaya penambahan ini akan menjawab perubahan preferensi pengguna atas antar-muka yang didesain ulang,” begitu laporan dari WABetaInfo. 

 

Langkah ini juga selaras dengan perubahan yang dibawa WhatsApp untuk aplikasi Android baru-baru ini, seperti bilah bawah dan skema warna baru dalam mode gelap. 

 

Meskipun demikian, masih belum jelas kapan pengguna akan melihat pembaruan ini tersedia untuk semua pengguna.

 

Sementara, WhatsApp juga sedang menguji kemampuan memosting pembaruan status pada versi web.


Saat ini fitur tersebut sedang diluncurkan kepada pengguna yang menjalankan WhatsApp web beta versi 2.2353.59 di desktop mereka. (*)   

Terkini

Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 6 hours
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 4 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 3 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 3 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 3 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 3 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 2 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 2 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in an hour
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in an hour
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta