Pakai Corning Gorilla Armor, Layar Samsung Galaxy S24 Ultra Empat Kali Lebih Kuat Terhadap Goresan

Oleh sarahsalsabillaMonday, 22nd January 2024 | 05:30 WIB
Pakai Corning Gorilla Armor, Layar Samsung Galaxy S24 Ultra Empat Kali Lebih Kuat Terhadap Goresan
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S24 dan Galaxy S24+ meningkat drastis!.(Foto: Samsung)

PINUSI.COM -  Layar Samsung Galaxy S24 Ultra telah diperkuat dengan bahan pelapis dari Corning Gorilla Armor.

Pelindung layar ini diklaim empat kali lebih kuat terhadap goresan.

Kwangjin Bae, EVP and Head of the Mechanical R&D Team Mobile eXperience Business at Samsung Electronics mengatakan, Corning’s Gorilla Glass bersama dengan seri Galaxy S, berhasil mendorong inovasi dan membuat kemajuan yang signifikan terhadap durabilitas smartphone yang lebih kuat.

 

"Kerja sama ini memungkinkan setiap orang menggunakan produk kami dengan lebih percaya diri serta bebas dari khawatir," ujar Kwangjin Bae, Minggu (21/1/2024).

 

Corning Gorilla Armor adalah jenis pelindung kaca smartphone yang berbeda dibandingkan permukaan layar biasa.

 

Gorilla Armor diklaim mampu mengurangi pantulan hingga 75%, serta meningkatkan kejelasan tampilan dan meminimalkan pantulan layar di segala kondisi lingkungan.

 

Bahan pelapis terbaru dari Corning ini mengoptimalkan ketangguhan Galaxy S24 Ultra.

 

Dari uji lab yang dilakukan Corning, Gorilla Armor menunjukkan durabilitas yang lebih superior dibandingkan kaca pelindung dari aluminosilikat.

 

Untuk mengukur ketahanan goresan yang mengesankan itu, Corning melakukan uji laboratorium terbaru bernama  Scratch Bot, yang mereplikasi goresan-goresan mikro yang terjadi saat pemakaian sehari-hari.

 

Pada uji lab yang dilakukan secara ketat ini, Gorilla Armor tidak menunjukkan goresan, serta memperlihatkan ketahanan terhadap goresan yang empat kali lipat lebih kuat dibandingkan penutup aluminosilikat.

 

Gorilla Armor mengandung rata-rata 25% bahan daur ulang pra konsumen, yang telah divalidasi oleh UL Solutions sesuai prosedur UL2809-2 Environmental Claim Validation Procedure (ECVP) untuk bahan daur ulang. (*) 

Terkini

iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | in 7 hours
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | in 7 hours
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 9 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 9 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 9 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 9 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 10 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 10 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 15 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 16 hours ago