PINUSI.COM - Duet petenis Aldira Sujadi-Kato Miyu didiskualifikasi dari turnamen French Open 2023, menyusul protes dari pasangan Marie Bouzkova-Sara Sorebes Tormo.
Netizen Indonesia langsung beraksi keras atas inisiden tersebut.
Aldila-Kato kalah di babak ketiga French Open, Minggu (4/6/2023). Keduanya didiskualifikasi karena insiden yang tak disengaja.
BACA LAINNYA: Presale Tiket Indonesia Vs Argentina Ludes Dalam 12 Menit
Bola pukulan Kato tak sengaja mengenai gadis pemungut bola di seberang lapangan. Ball girl itu menangis terkan lemparan bola, sampai Kato datang dan meminta maaf padanya.
Federasi Tenis Internasional (ITF) memiliki aturan tentang perilaku pemain dan penyalahgunaan bola.
Salah satu aturannya adalah "melarang memukul bola dengan sengaja di luar batas, memukul bola secara berbahaya atau sembrono di dalam lapangan, atau memukul bola dengan ceroboh."
Insiden ini berujung diskualifikasi Alidla Sutjiadi dan Miyo Kato, dan membuat netizen bereaksi keras.
Mereka tidak terima Aldila, petenis papan atas Indonesia, didiskualifikasi karena sesuatu yang tak disengaja.
Netizen Indonesia langsung melabrak akun Instagram Marie Bouzkova. Foto Buzkova yang diunggah jelang French Open 2023 pun dibanjiri ribuan komentar. (*)
Editor: Yaspen Martinus