search:
|
PinSport

Atlet Esports VALORANT Indonesia Siap Berlaga di Asia Pasifik

ragil dwisetya utami/ Sabtu, 15 Jun 2024 01:00 WIB
Atlet Esports VALORANT Indonesia Siap Berlaga di Asia Pasifik

Atlet Esport VALORANT Indonesia. Foto: Istimewa


PINUSI.COM - Tujuh pro player (atlet esports) asal Indonesia akan berlaga di VALORANT Champions Tour (VCT) Pacific Stage 2.

Kompetisi internasional untuk gim tembak-menembak taktis antar-tim VALORANT ini, merupakan bagian dari seluruh liga internasional VALORANT Champions Tour yang diperuntukan bagi region Asia Pasifik.

Indonesia turut serta merebutkan titel juara Pasifik melawan tujuh negara lainnya, yaitu Korea Selatan, Jepang, India, Filipina, Thailand, Singapura, dan Malaysia.

“Indonesia memiliki banyak atlet esports yang luar biasa dengan bakat yang patut diperhitungkan di panggung global."

"Kami bangga dan antusias untuk terus mendukung anak-anak bangsa menampilkan talenta mereka di panggung dunia."

"Termasuk tujuh atlet yang akan berlaga di liga VALORANT Champions Tour Asia Pacific Stage 2 mulai 15 Juni mendatang,” ujar Resha Pradipta, Country Manager Riot Games Indonesia & Malaysia, lewat keterangan tertulis, Kamis (13/6/2024).

Tujuh atlet esports dari Indonesia yang akan berlaga dalam turnamen Asia Pasifik ini, berasal dari empat tim internasional yang termasuk dalam 11 tim terbaik di Asia Pasifik.

Tujuh atlet esports tersebut adalah xffero, Monyet, dan Lmemore (dari tim Rex Regum Qeon asal Indonesia); blaZek1ng (tim Global Esports asal India); serta xccurate (tim T1 asal Korea Selatan).

Ada juga f0rsakeN dan mindfreak dari tim asal Singapura & Malaysia, Paper Rex, yang tahun lalu berhasil meraih peringkat ke-2 sebagai finalist dalam grand final VALORANT Champions 2023, acara puncak dan turnamen paling bergengsi dari seluruh rangkaian esports VALORANT yang diadakan di KIA Forum, Los Angeles pada tahun lalu.

VCT Pacific Stage 2 memiliki prize pool yang fantastis dengan total hadiah 250 ribu dollar Amerika Serikat (AS) atau setara dengan Rp4 miliar.

Pemenangnya juga akan mendapatkan tiket ke VALORANT Champions 2024, pertandingan tingkat paling puncak di skena kompetitif VALORANT internasional yang akan diadakan di Seoul, Korea Selatan pada Agustus mendatang, untuk berlaga dalam merebutkan gelar juara dunia.

“Tentunya kami bangga bisa ikut bertanding di panggung internasional."

"Sebagai tim perwakilan Indonesia di VCT Pacific, kami berharap bisa memberikan hasil yang terbaik untuk tanah air."

"Kami berharap para penonton dan player VALORANT di Indonesia bisa terus memberikan dukungan untuk tim RRQ, dan teman-teman player Indonesia lainnya yang sedang berjuang,” ujar David Monangin (xffero), salah satu pemain dari Team Rex Regum Qeon.

Tidak hanya dalam skala kompetisi internasional, Indonesia juga memiliki banyak pemain dengan talenta yang yang luar biasa.

Riot Games Indonesia juga mengajak para pemain kompetitif amatir untuk unjuk gigi di kompetisi komunitas, City Clash Vol. 2 yang terbuka bagi seluruh pemain VALORANT di Indonesia. 

Para penggemar VCT juga dapat mendukung jagoan mereka melalui rangkaian Watch Party yang akan digelar di berbagai kota di Indonesia dalam waktu mendatang.

Rangkaian aktivitas ini memberikan wadah bagi para pemain dan penggemar VALORANT untuk berkumpul dengan sesama penikmat VALORANT, sekaligus mengasah skill dan berkompetisi sambil mendukung tim favorit mereka berlaga.

“Selain atlet yang bertanding di kompetisi tingkat internasional, kami juga sadar banyak player VALORANT yang memiliki keahlian yang membuktikan Indonesia memang rumahnya para jagoan."

"Kami juga ingin memberi ruang bagi pemain lokal maupun streamer Indonesia untuk mengembangkan potensi mereka, dan unjuk gigi kita memiliki gaya bermain yang berbeda-beda."

"Harapannya, dengan rangkaian acara ini, bibit-bibit atlet esports akan terus muncul dan berkembang, sehingga meningkatkan daya saing Indonesia di panggung esports dunia,” beber Resha. (*)



Editor: Yaspen Martinus
Penulis: ragil dwisetya utami

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook