Shin Tae-yong Bawa Kemajuan untuk Timnas Indonesia, Capai Babak 16 Besar Piala Asia dan Naik Peringkat di FIFA

Oleh robbyMonday, 29th January 2024 | 14:00 WIB
Shin Tae-yong Bawa Kemajuan untuk Timnas Indonesia, Capai Babak 16 Besar Piala Asia dan Naik Peringkat di FIFA
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah membawa perubahan signifikan pada tim nasional Indonesia sejak ditunjuk pada awal tahun 2020. (Foto: X.com/@footballinanews)

PINUSI.COM - Pelatih Timnas IndonesiaShin Tae-yong telah membawa perubahan signifikan pada tim nasional Indonesia sejak ditunjuk pada awal tahun 2020.

Meski belum mengantarkan Indonesia meraih trofi, Shin telah berhasil membawa tim ke babak 16 besar Piala Asia 2023 dan meningkatkan posisi Indonesia dalam ranking FIFA.

Sebelum kedatangan Shin Tae-yong, Timnas Indonesia mengalami masa sulit terutama setelah hasil negatif di Kualifikasi Piala Dunia dan pemecatan pelatih sebelumnya, Simon McMenemy. Pada awal 2020, ketika Shin Tae-yong mulai menjabat, Indonesia berada di peringkat 173 FIFA. Namun, pandemi COVID-19 menyebabkan tidak adanya pertandingan yang bisa diikuti tim.

Debut Shin Tae-yong terjadi pada Mei 2021 dalam sebuah pertandingan uji coba pra-Kualifikasi Piala Dunia 2022, dimana Indonesia kalah 1-3 dari Oman dengan sebagian besar pemain dari liga domestik. Shin Tae-yong fokus pada pembangunan generasi baru, mempromosikan pemain muda ke tim senior seperti Pratama Arhan, Witan Sulaeman, dan Rizky Ridho.

PSSI yang masih di bawah kepemimpinan Mochamad Iriawan juga aktif mengadakan laga uji coba untuk mengisi kalender FIFA, yang berkontribusi pada peningkatan peringkat Indonesia.

Pada Agustus 2022, Indonesia berada di peringkat 160 FIFA, dan terus naik hingga mencapai peringkat 146 di akhir tahun 2023. Partisipasi di Piala Asia 2023, termasuk lolos ke babak 16 besar, memberikan tambahan poin yang meningkatkan posisi Indonesia di ranking FIFA.

Dengan total 1072,66 poin, Indonesia kini berada di peringkat 142 FIFA, yang merupakan peringkat terbaik sejak edisi 2011. Hasil pertandingan selama periode ini, termasuk kemenangan atas Vietnam dan kekalahan dari Irak, Jepang, dan Australia, berkontribusi pada peningkatan ini. (*)

Terkini

Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 6 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 5 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 5 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 5 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 4 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 4 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 3 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 3 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 3 hours
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
PinTertainment | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta