PINUSI.COM – Manchester United tertarik merekrut bek Juventus Gleison Bremer, sebagai prioritas utama di musim panas ini, dan klub siap memicu klausul pelepasan senilai £43 juta dalam kontraknya.
Pemain asal Brasil berusia 26 tahun ini bergabung dengan Juventus dari Torino pada 2022, dengan biaya sekitar £35 juta.
Sejak bergabung dengan Si Nyonya Tua, Bremer telah membuat 70 penampilan di semua kompetisi, dan mencetak tujuh gol yang mengesankan, termasuk lima gol di musim pertamanya.
Sang bek menandatangani kontrak baru dengan Juventus pada 2023, dengan klausul pelepasan sekitar £43 juta.
Menurut media inggris, klausul pelepasan itulah yang benar-benar menarik perhatian MU.
MU ingin merekrut setidaknya satu pemain bertahan pdfa musim panas ini, karena hampir tidak mungkin memainkan lini pertahanan yang tinggi dengan Harry Maguire, Raphael Varane, Jonny Evans, dan Victor Lindelof.
Sementara Jarrod Braithwaite dari Everton menjadi target utama, the Toffees dapat meminta sekitar £75 juta untuk sang pemain bertahan.
Oleh karena itu, Bremer dipandang sebagai target yang lebih terjangkau, terutama mengingat keterbatasan Financial Fair Play United.
Namun, jika klub berhasil mengumpulkan dana sekitar £100 juta dari penjualan pemain, mereka juga akan berusaha untuk membeli Braithwaite.
Casemiro, Antony, Donny van de Beek, Varane, Lindelof, dan Jadon Sancho, semuanya dapat pergi pada musim panas ini.
Namun, uang sangat terbatas di klub, khususnya saat pemilik klub, Sir Jim Ratcliffe, sedang mencari cara terbaik untuk mendanai pembangunan kembali Old Trafford atau pemugaran total. (*)