Trail of The Kings Zero Edition Bakal Angkat Keluhuran Budaya dan Sejarah Danau Toba

Oleh ragildwisetyaSunday, 17th March 2024 | 10:00 WIB
Trail of The Kings Zero Edition Bakal Angkat Keluhuran Budaya dan Sejarah Danau Toba
Badan Pelaksana Otorita Danau Toba dan Creation Sport Division bakal menggelar Trail of The Kings (TOTK) Zero Edition pada 4-5 Mei 2024. Foto: PINUSI.COM/Ragil Dwisetya Utami

PINUSI.COM - Danau Toba sebagai salah satu danau vulkanik terbesar di dunia yang sudah diakui oleh UNESCO, punya nilai tersendiri bagi masyarakat Batak, bahkan Indonesia.

Danau Toba menjadi salah satu destinasi super prioritas oleh Kemenparekraf, yang terbagi menjadi 5 destinasi di Indonesia. 

Danau Toba juga menjadi salah satu program yang dipasarkan, bahkan harus dikenal secara mendunia.

Salah satunya, melalui program sport tourism yang sedang digalakkan, yaitu F1 Powerboat.

Pada 4-5 Mei 2024 nanti juga bakal digelar Trail of The Kings (TOTK) Zero Edition yang diinisiasi oleh Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) dan Creation Sport Division. 

Acara ini untuk mempromosikan pariwisata alam, sejarah dan kebudayaan lokal di kawasan Danau Toba.

TOTK adalah kompetisi trail run (lari lintas alam) yang diharapkan akan menarik 1.500 peserta baik dari dalam dan luar negeri. 

Kategori perlombaan akan dibedakan berdasarkan jarak rute, dimulai dari kategori Fun Run sejauh 5 kilometer dan 10 kilometer, Trail Run 27 kilometer, hingga Ultra Trail Run 50 kilometer.

Melalui pengalaman lari di alam yang keindahan dan kemegahannya menakjubkan, TOTK juga akan memperkenalkan sejarah dan warisan kebudayaan suku Batak yang kaya kepada para peserta dan pengunjung dari dalam dan luar negeri.

"Selain dari lari sambil menikmati pemandangan Danau Toba yang berbeda dan tidak bisa ditemui di tempat lain, peserta juga bisa mengikuti cerita kebudayaan suku Batak dengan mengikuti jalur migrasi raja-raja Batak zaman dahulu,” ujar Jimmy Bernando Panjaitan, Direktur Utama BPODT (15/3/2024), saat konferensi pers di Gelora Bung Karno. 

"Danau Toba menjadi identitas lahirnya warga Batak dan juga warga Indonesia."

"Sebagai warisan UNESCO kita harus berbangga hati dan setuju dengan adanya event-event yang diselenggarakan, termasuk memajukan sport tourism."

"Event TOTK ini diharapkan bisa membawa impak yang baik dan mampu mendatangkan pelari yang bukan hanya dari Indonesia saja. tetapi dari luar negeri."

"Saat ini kita namakan Danau Toba sebagai Toba Caldera, sebagai bukti mengapresiasi terhadap kekayaan alam Indonesia," beber Martua Sitanggang, Wakil Bupati Samosir.

TOTK Zero Edition diadakan sebagai usaha mendatangkan UTMB (Ultra Trail du Mont Blanc) ke Indonesia.

UTMB adalah trail run event paling bergengsi di dunia, di mana 10 ribu pelari trail run berkumpul setiap tahun.

BPODT diharapkan bisa menyelenggarakan TOTK Zero Edition dengan sukses, dan mendapat hasil evaluasi yang memuaskan dari UTMB.

"Sehingga ke depannya bisa menyelenggarakan event UTMB di Indonesia, khususnya di Danau Toba,” harap Aris Darmansyah, Deputi Bidang Koordinasi Revolusi Mental, Pemajuan Kebudayaan dan Prestasi Olahraga Kemenko PMK.

Acara lari Trail of the Kings memiliki banyak manfaat melampaui olahraganya sendiri.

"Selain memperkenalkan Danau Toba sebagai Destinasi Pariwisata Super Prioritas di Indonesia, juga sebagai ajang partisipasi dan kolaborasi masyarakat mendukung komunitas dan ekonomi kreatif di sekitar kawasan Danau Toba,” cetus Menparekraf Sandiaga Uno.

Event yang direncanakan akan mengitari 9 desa ini juga memiliki fakta menarik, yaitu warga menyambut baik para pelari, bahkan akan selalu memerhatikan lingkungan.

Menurut Tetty Naibahong selaku Kepala Dinas Budaya Pariwisata ketika diwawancarai PINUSI.COM, event ini juga menyediakan festival kuliner hingga air mancur menari, dan ada cenderamata berupa stola agar lebih efektif.

Bagi pelari yang tertarik berkompetisi lari sambil menikmati pesona keindahan alam Danau Toba, dapat langsung mendaftarkan di website TOTK mulai 13 Maret 2024 hingga kuota peserta terpenuhi.

Saat ini, pendaftar masih bisa mendapatkan harga early bird mulai dari Rp123.000. (*)

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 5 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 5 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 5 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 5 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 5 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 5 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 5 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 4 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 4 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 2 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta