PINUSI.COM - Lautaro Martinez, pemain bintang milik klub Serie A Inter Milan, meminta gaji yang Nerazzurri anggap tidak terjangkau, dengan harapan dapat mencapai kesepakatan saat negosiasi masih berlangsung.
Penyerang berusia 26 tahun tersebut baru-baru ini dinobatkan sebagai pemain terbaik Serie A musim 2023-2024, setelah menyumbangkan 24 gol dalam membantu Inter meraih Scudetto.
Kontraknya di Giuseppe Meazza hanya tersisa dua tahun lagi.
Saat ini, Inter sedang menghadapi ketidakpastian menjelang musim panas, setelah pergantian kepemilikan dari Suning ke perusahaan AS, Oaktree, yang disebabkan oleh kegagalan membayar utang sebesar 395 juta Euro, setelah pinjaman pada Mei 2021.
Matteo Moretto, pakar transfer asal Italia, menyatakan negosiasi antara Inter dan Lautaro Martinez mengenai kontraknya telah dimulai.
Pemain Timnas Argentina itu meminta gaji yang dianggap Inter terlalu tinggi, mengingat situasi keuangan klub, yang hanya mampu membayar hingga 10 juta Euro bersih per musim, termasuk bonus.
Keputusan akhir kini ada di tangan Martinez, yang harus memutuskan apakah menerima tawaran dalam kisaran tersebut atau tidak. (*)