PSSI Perketat Keamanan Hotel Timnas Indonesia Jelang Laga Uji Coba dan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Oleh fauzifWednesday, 29th May 2024 | 13:30 WIB
PSSI Perketat Keamanan Hotel Timnas Indonesia Jelang Laga Uji Coba dan Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia akan menjalani laga kualifikasi Piala Dunia 2026. Foto: PSSI

PINUSI.COMPSSI  meningkatkan keamanan di hotel tempat para pemain Timnas Indonesia menginap, menjelang pertandingan uji coba internasional dan kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Langkah ini tidak hanya melibatkan kerja sama dengan manajemen hotel, tetapi juga melibatkan pihak kepolisian, seperti yang diungkapkan oleh anggota Exco PSSI Arya Sinulingga.

"Keamanan (Timnas Indonesia) sudah membuat SOP (Standar Operasional Prosedur Keamanan)."

"Pengamanan hotel yang dilakukan bisa dicek, sangat ketat."

"Jadi, kami bekerja sama dengan keamanan di hotel dan keamanan di kepolisian," ungkap Arya Sinulingga lewat keterangan tertulis, Selasa (28/5/2024).

Langkah pengamanan ketat ini diambil dengan tujuan utama menjamin keamanan dan kenyamanan para pemain Timnas Indonesia.

Mengingat tingginya minat masyarakat terhadap Skuad Garuda, para pemain menjadi pusat perhatian yang besar saat ini.

Tidak jarang, penggemar bahkan bersedia datang ke tempat di mana para pemain menginap untuk menemui idolanya, yang kadang memakan waktu lama.

Jika interaksi dengan penggemar terlalu sering terjadi, hal ini dapat berdampak negatif pada waktu istirahat dan persiapan para pemain.

Arya menjelaskan, langkah pengamanan ketat baru diterapkan di sekitar hotel tempat para pemain menginap.

Sementara, untuk area publik lain yang sering dikunjungi oleh Timnas Indonesia, seperti bandara, masih beroperasi seperti biasa.

"Sampai saat ini kami lihat belum menjadi perhatian karena fans yang mengejar pemain (di bandara), bisa dikatakan hanya dua sampai lima orang. Itu masih normal-normal saja."

"Kalau sampai puluhan orang, seperti artis K-Pop, bahkan ratusan, itu beda lagi, ya. Kalau hanya dua sampai lima orang jangan terlalu paranoid. Jadi, masih normal saja," paparnya.

Langkah pengamanan ini diambil sebagai upaya menjaga kondisi Skuad Garuda yang akan menghadapi serangkaian laga penting.

Pada Juni 2024, tim yang dilatih oleh Shin Tae-yong dijadwalkan akan menghadapi laga uji coba internasional melawan Tanzania pada 2 Juni 2024.

Setelah itu, mereka juga akan bertanding dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak pada 6 Juni 2024, dan Filipina pada 11 Juni 2024.

Dalam pertandingan tersebut, Timnas Indonesia hanya membutuhkan satu kemenangan, untuk memastikan diri lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Saat ini, Timnas Indonesia menduduki peringkat kedua di Grup F dengan koleksi tujuh poin, terpaut lima angka dari Irak yang berada di puncak klasemen sementara putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. (*)

Terkini

7 Rekomendasi Kegiatan Seru Buat Akhir Pekan Kamu: Biar Nggak Mati Gaya!
7 Rekomendasi Kegiatan Seru Buat Akhir Pekan Kamu: Biar Nggak Mati Gaya!
PinRec | 5 minutes ago
7 Rekomendasi Film dan Serial Seru Buat Weekend Kamu: Dari Tertawa Sampai Tegang!
7 Rekomendasi Film dan Serial Seru Buat Weekend Kamu: Dari Tertawa Sampai Tegang!
PinRec | 7 hours ago
7 Rekomendasi Kegiatan Anti-Bosan: Biar Hari Kamu Makin Berwarna!
7 Rekomendasi Kegiatan Anti-Bosan: Biar Hari Kamu Makin Berwarna!
PinRec | 8 hours ago
7 Rekomendasi Buku Pengembangan Diri yang Bakal Bikin Hidup Kamu Lebih Berwarna!
7 Rekomendasi Buku Pengembangan Diri yang Bakal Bikin Hidup Kamu Lebih Berwarna!
PinRec | 8 hours ago
Rekomendasi Spot Foto Keren di Indonesia yang Bikin Feed Instagram Makin Kece
Rekomendasi Spot Foto Keren di Indonesia yang Bikin Feed Instagram Makin Kece
PinRec | 9 hours ago
7 Aplikasi AI Terbaik yang Harus Kamu Coba: Bikin Hidup Makin Gampang dan Seru!
7 Aplikasi AI Terbaik yang Harus Kamu Coba: Bikin Hidup Makin Gampang dan Seru!
PinTect | 9 hours ago
Potongan Rambut Pria Kekinian yang Bikin Kamu Tampil Beda!
Potongan Rambut Pria Kekinian yang Bikin Kamu Tampil Beda!
PinRec | 9 hours ago
Gaya Kece di Pernikahan? Ini Dia Outfit Wanita yang Bikin Kamu Jadi Pusat Perhatian
Gaya Kece di Pernikahan? Ini Dia Outfit Wanita yang Bikin Kamu Jadi Pusat Perhatian
PinRec | Friday, 8th November 2024 | 22:27 WIB
Embiid Diskors 3 Laga Gara-Gara Ribut dengan Jurnalis: Kehilangan Gaji Miliaran!
Embiid Diskors 3 Laga Gara-Gara Ribut dengan Jurnalis: Kehilangan Gaji Miliaran!
PinSport | Friday, 8th November 2024 | 19:54 WIB
Rekomendasi Olahraga Ringan yang Bisa Dilakukan di Rumah: Tetap Bugar Tanpa Ribet!
Rekomendasi Olahraga Ringan yang Bisa Dilakukan di Rumah: Tetap Bugar Tanpa Ribet!
PinRec | Friday, 8th November 2024 | 18:25 WIB
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta