PINUSI.COM - Klub Serie A Lazio merencanakan perubahan besar pada musim panas ini, dan telah menetapkan harga untuk dua gelandang mereka yang sering terlibat kontroversi, yaitu Luis Alberto dan Matteo Guendouzi.
Biancocelesti berada dalam situasi sulit menjelang akhir musim ini, masih dalam tahap awal proyek baru di bawah pelatih Igor Tudor.
Meskipun awalnya menunjukkan hasil positif, terdapat beberapa hal yang mengganggu.
Luis Alberto memicu drama di Lazio bulan lalu, ketika secara terbuka menyatakan keinginannya meninggalkan klub dengan status bebas transfer.
Sementara, Ciro Immobile juga mungkin akan keluar, karena performanya mulai menurun seiring usianya yang mendekati 35 tahun.
Menurut laporan media Italia Corriere dello Sport, Lazio siap melepaskan Luis Alberto dan Matteo Guendouzi musim panas ini, dengan menetapkan harga 15 juta Euro untuk Luis Alberto, dan 30 juta Euro untuk Guendouzi.
You First, agen Luis Alberto, membantah rumor tentang tawaran 8 juta Euro per musim dari Qatar.
Selain itu, klausul penjualan kembali sebesar 20% dengan Liverpool menambah kerumitan.
Untuk Guendouzi, yang memiliki hubungan bermasalah dengan Tudor, mendorongnya mempertimbangkan hengkang pada musim panas ini. (*)