PINUSI.COM - Leroy Sane, winger andalan Bayern Munich, tengah menjadi sorotan dua raksasa Premier League, Manchester United dan Arsenal. Dengan kontrak yang akan habis pada Juni 2025, Sane berpotensi memulai negosiasi dengan klub lain mulai Januari mendatang.
Saat ini, pembicaraan perpanjangan kontrak antara Sane dan Bayern Munich masih berlangsung. Namun, ada kabar bahwa pemain berusia 28 tahun itu harus menerima pengurangan gaji jika ingin bertahan di Allianz Arena.
Menurut laporan dari BILD, pengalaman Sane di Premier League bersama Manchester City menjadi nilai tambah jika ia memutuskan untuk kembali ke Inggris. MU dan Arsenal dikabarkan serius memantau situasinya.
Meski demikian, Sane sendiri mengaku santai mengenai masa depannya dan menegaskan fokusnya saat ini tetap pada Bayern.
"Saya percaya pada situasi ini dan klub saya. Pembicaraan dengan mereka berlangsung transparan dan tenang," ujar Sane kepada BILD.
Ia juga menambahkan bahwa aspek finansial bukan prioritas utama dalam pengambilan keputusannya.
"Saat ini, uang bukan hal yang ada di pikiran saya. Berapa banyak yang saya dapatkan tidak menjadi fokus utama," ungkapnya.
Sane menegaskan bahwa komunikasi dengan Bayern berjalan positif, tetapi ia belum membuat keputusan pasti. Masa depannya akan ditentukan dalam beberapa bulan ke depan, seiring dengan perkembangan negosiasi dengan klub maupun tawaran dari tim lain.