PON XX 2021, PAPUA RAIH MEDALI EMAS PERTAMA DARI TIM KRIKET PUTRI

Oleh adminnewsMonday, 27th September 2021 | 18:38 WIB
PON XX 2021, PAPUA RAIH MEDALI EMAS PERTAMA DARI TIM KRIKET PUTRI

Selain medali emas tersebut menjadi torehan perdana dan pembuka bagi Provinsi Papua.

Pinusi.com – Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021, tim kriket putri dari Papua raih medali emas pertama di nomor super sixes usai kalahkan tim kuat Bali dengan skor 45-44 pada laga final yang terselenggara di arena kriket Doyo Baru, Kabupaten Jayapura, Minggu (26/09/2021).

Berhasilnya tim kriket Bumi Cendrawasih dalam meraih medali emas tidaklah mudah. Pada babak semifinal mereka menghadapi tim DKI Jakarta pada PON Papua. Pada pertandingan tersebut, tim kriket putri mesti berjuang keras untuk mengalahkan tim DKI.

Akhirnya, tim putri papua pun berhasil memenangkan pertandingan dengan skor selisih tipis 55 – 54.

TERIMA KASIH UNTUK TIM KRIKET PUTRI PAPUA PON

“Saya bangga, bangga sekali. Ini hasil yang luar biasa bagi kami”, ujar Frengky Shony selaku pelatih tim kriket Papua melansir situs resmi Kemenpora, Minggu (26/09/2021).

Lalu, Ketua Harian Persatuan Cricket Indonesia (PCI) Papua, Idris Salama pun turut mengungkapkan rasa bangga. “Luar biasa dan rasa bangga tentunya karena ini medali pertama untuk kita kontingen Papua”, ujarnya.

Sedangkan Gubernur Provinsi Papua, Lukas Enembe memberikan apresiasinya atas medali emas pertama tersebut. Hal tersebut disampaikan oleh Muhammad Rifai Darus selaku Juru Bicara Gubernur Papua.

“Selain medali emas tersebut menjadi torehan perdana dan pembuka bagi Provinsi Papua, rasa sukacita itu menjadi berlipat ganda setelah mengetahui bahwa medali emas yang diraih tim kriket Papua merupakan medali emas pertama yang diberikan pada pergelaran PON XX Papua”, ujar Rifai Dauru.

Kemudian, Gubernur menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada semua pemain yang telah berlatih keras dan membuahkan hasil yang luar biasa yaitu medali emas pada cabang olahraga kriket. (ndz)

Terkini

Danau Laut Tawar: Keindahan Alam yang Memukau di Aceh Tengah
Danau Laut Tawar: Keindahan Alam yang Memukau di Aceh Tengah
PinRec | in 3 hours
ZTE Resmi Rilis nubia Z70 Ultra: Performa Gahar, Kamera Super Canggih!
ZTE Resmi Rilis nubia Z70 Ultra: Performa Gahar, Kamera Super Canggih!
PinTect | in 2 hours
Sudah Dapat Tiket Keretamu Pulang Kampung Liburan Natal? Cek Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Semarang Di Sini!
Sudah Dapat Tiket Keretamu Pulang Kampung Liburan Natal? Cek Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Semarang Di Sini!
PinNews | in an hour
Nostalgia! Rekomendasi Jajanan Jaman Dulu yang Bikin Kangen
Nostalgia! Rekomendasi Jajanan Jaman Dulu yang Bikin Kangen
PinRec | in an hour
Target Empuk Penipuan Online: Yuk, Tingkatkan Kesadaran Siber untuk Generasi Tua!
Target Empuk Penipuan Online: Yuk, Tingkatkan Kesadaran Siber untuk Generasi Tua!
PinTect | 15 minutes ago
Debut Amorim di Manchester United Ditahan Imbang Ipswich Town, Gagal Tsunami Trofi
Debut Amorim di Manchester United Ditahan Imbang Ipswich Town, Gagal Tsunami Trofi
PinSport | 34 minutes ago
Sop Buntut: Hidangan Lezat yang Penuh Rasa!
Sop Buntut: Hidangan Lezat yang Penuh Rasa!
PinRec | an hour ago
Harry Kane Komentar Kehadiran Thomas Tuchel di Timnas Inggris: "Tidak Semua Pemain Akan Menyukai Gaya Latihannya"
Harry Kane Komentar Kehadiran Thomas Tuchel di Timnas Inggris: "Tidak Semua Pemain Akan Menyukai Gaya Latihannya"
PinSport | an hour ago
Fermin Aldeguer Siap Menggantikan Marc Marquez di Gresini Racing untuk MotoGP 2025
Fermin Aldeguer Siap Menggantikan Marc Marquez di Gresini Racing untuk MotoGP 2025
PinSport | an hour ago
5 Jajanan Viral TikTok yang Wajib Kamu Coba, Bikin Pengen Terus Makan!
5 Jajanan Viral TikTok yang Wajib Kamu Coba, Bikin Pengen Terus Makan!
PinRec | an hour ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta