PINUSI.COM - Dele Alli resmi bergabung Everton di bursa transfer musim dingin ini. Setelah mendatangkan Frank Lampard di manajerial dan berhasil membajak Danny van De Beek dari Manchester United, semakin menujukkan sekeriusan The Toffees untuk menembus papan atas Liga Inggris.
Pemain berusia 25 tahun itu pun membeberkan alasan ia akhirnya meninggalkan Tottenham. Dia ingin mencari kesempatan bermain lebih banyak
Di musim 2021-2022 Dele hanya bermain 10 kali untuk Tottenham di Premier League.
"Saya di sini dan saya ingin menunjukkan apa yang bisa saya lakukan dan menunjukkan kepada semua orang siapa Dele Alli," katanya kutip dari BBC.
Gelandang berpostur 188 cm ini memainkan peranan besar ketika Mauricio Pochettino menjadi manajer di Tottenham. Bahkan, ketika itu Tottenham berhasil mencapai empat besar di Premier League dalam empat musim beruntun.
Namun, ketika Jose Mourinho menjadi manajer di Tottenham, posisinya mulai tersingkir. Begitu juga di era Nuno Espirito dan manajer saat ini, Antonio Conte.
Bersama Tottenham, Dele Alli mencetak 67 gol dari 269 pertandingan. Di Timnas Inggris, Dele Alli memiliki 41 caps.
"Lampard adalah manajer yang luar biasa, dan ia juga orang yang luar biasa," tambahnya. (AF)