PINUSI.COM- Sebanyak tujuh wakil Indonesia berhasil lolos ke babak perempat final Korea Open 2022. Salah satunya yang membuat kejutan adalah, Shesar Hiren Rhustavito.
Bermain di Palma Indoor Stadium, Kamis (07/04/2022), Vito mengalahkan wakil dari India yang menempati unggulan ke enam, Lakshya Sen. Vito menang dalam dua gim langsung, 22-20 dan 21-9.
"Alhamdulillah saya bisa menang hari ini. Kuncinya saya harus berani mengeluarkan tipe permainan saya, yaitu kontrol serang. Itu yang membuat saya bisa mengontrol permainan," kata Vito dalam rilis PBSI.
"Di gim pertama, saya sempat unggul, tapi di poin-poin akhir saya malah kurang fokus, sehingga banyak membuat kesalahan sendiri. Beruntung di masa kritis, saya bisa mengembalikan keadaan dan memenangkan gim pertama," tambahnya.
Setelah menang tipis di gim pertama 22-20, permainan Vito semakin nyaman di gim kedua. Kebalikan dengan Sen yang terlihat kesulitan untuk bangkit.
"Di gim kedua, saya bermain dengan tempo yang lebih cepat dan menyerang, sehingga saya banyak menghasilkan poin. Saya juga terus berusaha fokus poin demi poin dan mengurangi kesalahan sendiri," jelasnya.
Berikut hasil pertandingan 16 besar Korea Open 2022:
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong (Malaysia): 19-21, 21-13 dan 21-13
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Pramudya Kusumawardana/Yeremiah Erich Yoche Yacob Rambitan: 15-21, 21-15 dan 21-12
- Jonatan Christie vs Kodai Naraoka (Jepang): 21-16 dan 21-11
- Shesar Hiren Rhustavito vs Lakshya Sen (India): 22-20 dan 21-9
- Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso vs Tae Yang Shin/Chang Ye Na (Korea Selatan): 12-21, 21-10 dan 21-9
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Dong Ju Ki/Kim Hyerin: 21-14, 19-21 dan 26-24
- Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs M.R Arjun/Dhruv Kapila: 8-5 (Reitred).