PINUSI.COM - Timnas Indonesia U-23 saat ini sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta. TC tersebut dimulai sejak tanggal (07/04/2022) sebagai persiapan untuk SEA Games Hanoi 2021.
Dari 29 pemain yang dipanggil, yang mengikuti TC di Jakarta ada 18 pemain. Enam pemain masih bermain untuk tim di luar negeri dan dua pemain, Irfan Jaya dan Ricky Kambuaya belum ikut bergabung.
"Saya melihat perkembangan Timnas U-23 yang berlatih, yang besok Jumat, (15/04/2022) berangkat ke Korea Selatan. Jadi kami sampaikan ada 18 pemain di sini, ada dua pemain belum bergabung, Kambuaya dan Irfan Jaya ditambah pemain yang bermain di luar negeri, yang akan bergabung di sana," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan saat meninjau TC Timnas U-23 di Stadion Madya, Selasa, 12 April 2022.
Nantinya, TC di Korea sampai akhir April. Menurut Iriawan, rencananya saat di Korea akan menjalani setidaknya tiga kali uji coba. Di Sea Games Hanoi nanti, Timnas U-23 ditargetkan untuk meraih emas.
"Mudah-mudahan tim terbaik ini bisa mempersembahkan yang terbaik juga untuk Indonesia di Sea Games. Insyaallah target nanti juara," tambah Iriawan.
Di SEA Games Hanoi 2021, Indonesia berada di Grup A bersama Vietnam, Myanmar, Filipina dan Timor Leste. Di pertandingan pertama Grup A, Indonesia berhadapan dengan Vietnam pada 6 Mei 2022. (AF)