PINUSI.COM - Nomor 46 di ajang balap motor, yang menjadi ikon dari seorang Valentino Rossi, akan dipensiunkan akhir bulan ini, di Sirkuit Mugello, Italia, kampung halaman Vale -sapaan Rossi-
Rossi, yang meraih sembilan gelar juara dunia MotoGP, dijadwalkan akan hadir dalam acara penghormatan atas jasanya mempopulerkan MotoGP ke seluruh dunia dengan nomor motor 46 selama 26 tahun berkarir.
Acara penghormatan dengan memensiunkan angka 46 ini akan digelar di lintasan lurus depan pit building Sirkuit Mugello. seperti dilansir dari situs resmi MotoGP.
Pembalap berjuluk "The Doctor" tersebut memutuskan pensiun dari MotoGP musim lalu setelah meriah 115 kemenangan dan 235 kali naik podium di semua kelas yang diikuti
Predikat Legenda MotoGP pun disematkan kepadanya di Valencia, Spanyol, November tahun lalu.
Nomor 46 milik Rossi bukanlah yang pertama yang dipensiunkan dari ajang balap motor paling bergengsi di dunia ini. Sebelumnya, nomor 58 (Marco Simoncelli), 69 (Nicky Hayden), 34 (Kevin Schantz), juga telah resmi dipensiunkan.
Meski sudah pensiun dari MotoGP, Rossi tidak bisa memisahkan hidupnya dari dunia balap. Kini, pria berusia 43 tahun itu meneruskan karier sebagai pembalap mobil GT World Challenge Europe 2022 bersama W Racing Team