Pasca Covid, Messi Akui Ada yang Tak Beres di Paru-Parunya

Oleh anang-fajar-irawanWednesday, 1st June 2022 | 04:00 WIB
Pasca Covid, Messi Akui Ada yang Tak Beres di Paru-Parunya
Pemain Paris-Saint Germain, Lionel Messi mengaku mengalami masalah paru-paru usai terkena Covid-19 (Foto: Instagram/leomessi)

PINUSI.COM - Pemain Paris-Saint Germain, Lionel Messi, membuka suara tentang bagaimana buruknya keadaan dia saat berjuang melawan virus Covid-19. Striker asal Argentina itu terpapar Covid pada awal Januari 2022 lalu.

Messi menceritakan gejala yang dia alami sama seperti gejala yang dirasakan penderita pada umumnya. Dia merasa sakit tenggorokan, batuk, dan demam tinggi.

Kisah Messi dalam perjuangannya melawan Covid diceritakan dalam sebuah wawancara bersama TYC Sports. Lebih jauh, dia menceritakan bahwa efek yang dirasakan dari setelah sembih dari Covid, lebih lama dari yang dia bayangkan.

"Itu (Covid) meninggalkan efek setelah saya dinayatakan negatif. Saya merasa ada efek samping pada paru-paru saya. Ketika saya kembali berlaih pasca sembuh dan berlari, saya merasa Covid memberi efek yang tidak baik pada paru-paru," kisah Messi

Setelah sembuh dari Covid dan resmi menjadi pemain PSG, pemenang tujuh gelar Ballon d'Or ini melewatkan dua pertandingan Ligue 1 dan satu pertandingan Coupe de France.

Messi mengakui, saat merasa sembuh, dia mendorong dirinya untuk sesegera mungkin bisa kembali merumput untuk bisa beradaptasi dengan klub barunya. Namun, keinginannya itu malah memperburuk efek pasca Covid di paru-parunya

"Saya kembali lebih cepat dari waktu yang seharusnya dan itu justru membuat keadaan saya memburuk. Ketika saya maju terlalu cepat, malah membuat saya mundur dari beberapa pertandingan," ujarnya

"Tapi saat itu saya tidak tahan untuk bisa segera berlatih, saya ingin berlari, saya ingin bermain. Pada akhirnya, semua menjadi lebih buruk," katanya

Di musim perdana bersama Les Parisien, pemain bernama lengkap Lionel Andres Messi Cuccittini ini bermain di 26 pertandingan Liga Prancis dengan menyumbang enam gol.

Terkini

Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 7 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 6 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 6 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 6 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 5 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 5 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 4 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 4 hours
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
PinTertainment | in 4 hours
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
PinNews | in 4 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta