PINUSI.COM - Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia menyebut akan kesulitan menghadapi tim VR46 di MotoGP 2023. Ada penyebab pada spesifikasi motor yang digunakan oleh timnya tersebut. Ia juga mewaspadai pembalap dari tim VR46 yaitu Marco Bezzecchi dan Luca Marini.
Sebab, kewaspadaan kedua pembalap itu sudah dilihat oleh Bagnaia di tes pramusim MotoGP 2023 di Sirkuit Sepang, Malaysia pada 10-12 Februari silam. Luca dan Marco menampilkan performa luar biasa.
BACA LAINNYA: BSSN Membantah Kenaikan Anggaran Rp70 M Karena Kasus Bjorka
Namun Bagnaia dan rekannya, Enea Bastianini menggunakan motor versi terbaru yakni Desmosedici GP 2023 di musim ini. Keduanya menyebut motor mereka masih memerlukan peningkatan di setiap race MotoGP.
Sebab, beberapa komponen masih harus diperbaiki yakni speed dan masalah handling. Untuk mengatasi itu, Bagnaia dan Bastianini sangat bertaruh dengan waktu hingga tes pramusim MotoGP 2023 di Portimao pada 11-12 Maret mendatang.
Editor : Costa Rando Masihin