Tyrell Malacia Resmi Jadi Rekrutan Perdana Erik Ten Hag

Oleh anang-fajar-irawanWednesday, 6th July 2022 | 03:26 WIB
Tyrell Malacia Resmi Jadi Rekrutan Perdana Erik Ten Hag

PINUSI.COM - Tyrell Malacia resmi menjadi penandatanganan pertama Manchester United di bawah kepemimpinan Erik Ten Hag, setelah menyelesaikan proses transfer senilai 12,9juta pound dengan tambahan 1,9juta pound dalam klausul.

Bek kiri berusia 22 tahun ini diketahui sudah menghabiskan dua hari terakhir di pusat pelatihan klub, Carrington, untuk melakukan tes medis, sebelum pengumuman kontrak berdurasi empat tahun.

"Manchester United mengonfirmasi bahwa Tyrell Mangala telah menjadi bagian dari klub, dengan kontrak hingga Juni 2026 dan opsi perpanjangan," tulis pernyataan resmi klub.

Dengan bergabungnya Malacia, namanya tercatat dalam daftar skuad yang akan ikut dalam tur pramusim ke Thailand dan Australia pada Jumat pekan ini.

https://twitter.com/ManUtd_ID/status/1544307164365615105

Tyrell Malacia, yang telah memainkan 136 pertandingan bersama Feyenoord dan lima kali bersama Tim Nasional Belanda, mengatakan, "Sungguh perasaan yang luar biasa bisa bergabung dengan Manchester United. Ini adalah babak baru untuk saya, liga yang baru, rekan tim yang baru, dengan pelatih yang luar biasa," ucapnya.

"Saya mengenalnya (Ten Hag) saat melawan timnya (Ajax) di Eredivisi tentang bagaimana kualitasnya, serta apa yang dia inginkan dari timnya. Meskipun saya tahu bahwa saya masih muda dan akan terus berkembang, saya dapat berjanji kepada para penggemar United bahwa saya akan memberikan segalanya di lapangan setiap kali saya mengenakan kostum ini," lanjut Malacia

"Saya berterima kasih kepada Feyenoord atas semua yang telah mereka berikan kepada saya dan keluarga saya. Semua ini tidak akan mungkin jika bukan karena mereka. Sekarang saya siap untuk fokus pada masa depan bersama United, dan membantu klub baru saya mencapai kesuksesan," tegasnya

Setelah resmi mendapat tandatagan Malacia, Setan Merah kini terus dikaitkan dengan setidaknya tiga nama yang digadang-gadang akan segera menyusul. Mereka adalah Christian Eriksen, Lisandro Martinez dan Frenkie De Jong.

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta