Dapat Komentar Pedas dari Van Basten dan Ruud Gullit, Virgil van Dijk Ogah Ambil Pusing

Oleh fauzifSaturday, 1st April 2023 | 09:15 WIB
Dapat Komentar Pedas dari Van Basten dan Ruud Gullit, Virgil van Dijk Ogah Ambil Pusing

PINUSI.COM - Bekas pemain Timnas Belanda Marco van Basten, memberikan komentar kasar kepada bek Liverpool Virgil van Dijk, karena performanya yang buruk saat membela Tim Oranye.

Van Basten menilai Van Dijk tidak mampu memimpin tim dengan baik, karena ia tidak banyak bicara dan menciptakan pengaruhnya di lapangan.

"Dia tidak jelas. Seorang kapten yang baik berpikir keras, memperjelas apa yang sedang terjadi."  kata Van Basten kepada Ziggo Sport.

Menurutnya, seorang kapten yang baik harus berpikir keras dan memperjelas situasi, agar tidak terjadi kesalahpahaman di antara pemain.

BACA LAINNYA: Fabio Paratici Dibanned FIFA Selama 30 Bulan Terkait Skandal Akuntansi Palsu di Juventus

Van Basten juga menekankan pentingnya kepemimpinan di lapangan, yang tidak hanya berkaitan dengan aspek teknis dan taktis, tetapi juga adanya kemauan untuk menang dengan segala cara.

Legenda Belanda lainnya, Ruud Gullit, bahkan menyebut Van Dijk arogan dan berpikir dirinya lebih baik dari yang lain.

Van Dijk tidak mau ambil pusing dengan komentar dari para seniornya tersebut, dan menegaskan sulit untuk selalu konsisten dalam sepak bola.

Namun, Van Dijk masih dianggap sebagai pemain krusial bagi Liverpool dalam meraih peluang lolos ke Liga Champions musim depan, dengan target finis di posisi empat besar.

Saat ini Liverpool duduk di urutan keenam, dan memiliki dua pertandingan di tangan, untuk mengejar selisih tujuh poin dari Tottenham Hotspur yang berada di urutan keempat. (*)

https://pinusi.com/pinsport/thomas-tuchel-bikin-hubungan-chelsea-dan-bayern-munchen-panas/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
PinTect | in 7 hours
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | in 4 hours
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 2 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 2 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in an hour
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in an hour
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in an hour
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in an hour
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in an hour
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in an hour
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta