Adu Mulut dengan Kapten Tim, Kiper Liverpool: Kami Manusia Biasa, Bisa Frustasi Juga

Oleh fauzifThursday, 6th April 2023 | 20:00 WIB
Adu Mulut dengan Kapten Tim, Kiper Liverpool: Kami Manusia Biasa, Bisa Frustasi Juga

PINUSI.COM - Kiper Liverpool, Alisson Becker menjelaskan insiden adu mulut dengan kapten timnya, Jordan Henderson, saat laga melawan Chelsea yang berakhir imbang tanpa gol.

Kata Alisson, mereka merupakan pemain yang memberikan segalanya untuk tim, dan pada saat suasana hati tinggi, terkadang ada friksi yang terjadi.

Alisson juga mengatakan, para pemain Liverpool sama frustrasinya dengan para penggemar atas hasil yang diraih The Reds akhir-akhir ini.

BACA LAINNYA: Lagu Sacked In The Morning Iringi Kekalahan Liverpool 4-1 di Stadion Etihad

Langkah Liverpool musim ini memang terseok-seok, dan setiap pertandingan menunjukkan kualitas mereka yang sesungguhnya, serta bagaimana mereka bermain sebagai sebuah tim.

"Kami adalah manusia, dan kami merasa seperti orang lain. Kami merasa frustrasi ketika sesuatu yang negatif terjadi. Kami senang ketika kami baik-baik saja."

"Tapi sepak bola, perbedaannya adalah kami tidak bisa menghabiskan waktu lama untuk meratapi, karena itu pula sisi baiknya dari sepak bola," kata Alisson kepada ESPN Brazil.

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengatakan, meskipun hasil imbang melawan Chelsea tidak spektakuler, itu merupakan langkah kecil yang benar bagi tim.

Dia melihat sikap yang sangat bagus dari timnya, dan itulah yang diinginkannya. Klopp mengakui situasi timnya tidak mudah dan membutuhkan kerja keras. Namun, ia yakin timnya akan terus berjuang dan menunjukkan penampilan yang lebih baik di sisa musim ini. (*)

https://pinusi.com/pinsport/chelsea-pecat-graham-potter-yang-cuma-menang-12-pertandingan-selama-enam-bulan-kurang/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | 5 hours ago
Batik Diklaim Milik  Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
Batik Diklaim Milik Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
PinTertainment | 5 hours ago
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
PinRec | 6 hours ago
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
PinTect | 6 hours ago
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
PinTect | 7 hours ago
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
PinSport | 8 hours ago
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
PinNews | 10 hours ago
Sosok Halil Fuad Alkatiri, Ayah dari Baim ' Cilik"
Sosok Halil Fuad Alkatiri, Ayah dari Baim ' Cilik"
PinTertainment | 11 hours ago
Pestapora 2024 Siap Hadir dengan Ratusan Penampil, Jangan Sampai Terlewat!
Pestapora 2024 Siap Hadir dengan Ratusan Penampil, Jangan Sampai Terlewat!
PinTertainment | 11 hours ago
Baim Cilik Puji Sang Kakak, Abay, yang Gantikan Peran Ayah di Hidupnya
Baim Cilik Puji Sang Kakak, Abay, yang Gantikan Peran Ayah di Hidupnya
PinTertainment | 12 hours ago