PINUSI.COM - Jelang penutupan bursa transfer musim panas pada 1 September 2023, AC Milan menjadi salah satu klub yang terlihat paling sibuk mendatangkan pemain baru.
Pada musim panas ini, AC Milan sudah mendatangkan delapan pemain dari berbagai macam klub. Hal tersebut dilakukan AC Milan guna memperkuat squad yang ada.
Berikut ini nama pemain yang didatangkan AC Milan pada bursa transfer musim panas ini:
- Marco Sportiello, kiper yang didatangkan dari Atlanta secara gratis;
- Luka Romero, pemain sayap yang didatangkan dari Lazio, juga secara gratis;
- Ruben Loftus-Cheek, gelandang tengah yang dibeli dari Chelsea seharga 16 juta euro;
- Noah Okafor, penyerang dari Salzburg yang dibanderol dengan harga 22 juta euro;
- Tijjani Reinjnders, pria berdarah Indonesia ini didatangkan dari AZ Alkmaar dengan banderol 19 juta euro;
- Cristian Pulisic, sama-sama didatangkan dari Chelsea bersama Ruben dengan banderol 22 juta euro;
- Yunus Musah yang diboyong dari Valencia dengan harga 20 juta euro; dan
- Samuel Chuekwueze, sayap asal Nigeria yang diboyong dari Villareal dengan harga 20 juta euro.
Di antara rekrutan tersebut, dalam dua laga pertama, Cristian Pulisic dan Tijjani Reinjders menjadi yang paling menonjol.
BACA LAINNYA: Jadi Pemain Termahal Liga Inggris, Debut Moises Caicedo Bersama Chelsea Berujung Pahit
Total, AC Milan menghabiskan dana 90 juta Euro pada bursa transfer musim panas ini.
Untuk menjaga keuangan klub, AC Milan juga melepas beberapa pemain, salah satunya Sandro Tonali yang dijual kepada Newcastle United dengan harga 80 juta euro.
Apakah dengan aktifnya AC Milan dalam bursa transfer musim panas kali ini AC Milan dapat membawa pulang Scudetto ke San Siro? Kita lihat saja ya. (*)
Editor: Yaspen Martinus