Sumbang Dua Medali Emas di Asian Games 2023, Sejahtera: Saya Selalu Berusaha Melakukan yang Terbaik Buat Merah Putih

Oleh Yaspen MartinusTuesday, 26th September 2023 | 15:10 WIB
Sumbang Dua Medali Emas di Asian Games 2023, Sejahtera: Saya Selalu Berusaha Melakukan yang Terbaik Buat Merah Putih
Muhammad Sejahtera Dwi Putra menyumbangkan dua medali emas untuk Indonesia dari cabang olahraga menembak, pada ajang Asian Games 2023. Foto: NOC Indonesia

PINUSI - Atlet menembak Muhammad Sejahtera Dwi Putra kembali mempersembahkan medali emas untuk Indonesia di Asian Games 2023 Hangzhou, dari nomor Shooting-Men's 10 m Running Target Mixed Run, Selasa (26/9/2023).

Dengan total skor 378-11x, Sejahtera mengalahkan Kwang Il Kwon dari Korea Utara yang mengoleksi 377-9x. Sedangkan medali perunggu berhasil direbut You Jin Jeong dari Korea Selatan dengan 377-6x.

Sebelumnya, Sejahtera merebut medali emas dari nomor 10 meter running target putra di Fuyang Yinhu Sports Centre, Hangzhou, Senin (25/9/2023).

Sejahtera juga mempersembahkan medali perunggu untuk kontingen Indonesia di Asian Games 2023.

Tampil di nomor Shooting-Men's Team 10 m Running Target Mixed Run, Sejahtera merebut medali perunggu bersama Muhammad Bakri Akbar dan Julio Irfandi.

Trio Indonesia itu meraih nilai total 1098-22x. Medali emas nomor ini direbut tim Korea Selatan dengan total poin 1116-21x dan perak jadi milik Kazakhstan dengan poin 1111-20x.

Total, Muhammad Sejahtera Dwi Putra sudah mempersembahkan dua medali emas dan dua medali perunggu untuk Indonesia di Asian Games 2023.

“Alhamdulillah, hasil ini sesuai dengan latihan yang saya jalani selama ini."

"Saya selalu berusaha melakukan yang terbaik buat Merah Putih."

"Perasaan saya sekarang susah untuk diungkapkan,” kata Tera usai perlombaan, dikutip dari laman kemenpora.go.id.

Sementara, peringkat kedua diperoleh atlet menembak PRK Kwangil Kwon yang mengumpulkan total skor 377 poin, dan peringkat ketiga diduduki Youjin Jeong dari Korea Selatan dengan total skor 377 poin.

Selain nomor Shooting-Men's 10 m Running Target Mixed Run, Indonesia juga mendapat medali perunggu dari Shooting-Men's Team 10 m Running Target Mixed Run.

Tim Indonesia yang terdiri dari Muhammad Sejahtera Dwi Putra/Muhammad Bakri Akbar/ Julio Irfandi (INA) mengumpulkan skor 1098-22X di babak final. (*) 

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta