AS Roma Merangkak ke Peringkat 12 Klasemen Sementara Serie A Italia Usai Hajar Frosinone 2-0

Oleh ciptoaldiMonday, 2nd October 2023 | 13:15 WIB
AS Roma Merangkak ke Peringkat 12 Klasemen Sementara Serie A Italia Usai Hajar Frosinone 2-0
Selebrasi Romelu Lukaku usai mencetak gol ke gawang Frosinone. Foto: Instagram@officialasroma

PINUSI.COM - Performa apik ditunjukan tim ibu kota Italia, AS Roma.


Giallorossi berhasil membawa poin penuh di laga lanjutan Serie A Italia Giornata ketujuh, saat menjamu Frosinone pada Senin (2/10/2023) dini hari WIB.


AS Roma menang dengan skor 2-0 lewat gol Romelu Lukaku di menit ke -21, dan Lorenzo Pellegrini di menit ke-83. 


AS Roma menekan sejak menit awal. Keasyikan menyerang, gawang AS Roma justru nyaris kebobolan pada menit ke-18 lewat peluang dari Marvin Cuni.


Tetap gigih menyerang, AS Roma akhirnya mencetak gol terlebih dahulu di menit ke-21, lewat aksi Lukaku yang berhasil memanfaatkan umpan cantik dari Paulo Dybala. 


Lukaku berhasil mengirim si kulit bundar ke gawang, setelah mengecoh lawan di kotak penalti.


Cuni kembali mendapatkan peluang emas, namun gagal memanfaatkan peluang. Tendangannya masih melebar di sisi  gawang. Babak pertama ditutup dengan skor 1-0.


Di babak kedua, AS Roma dan Frosinone tampil terbuka.  Kedua tim saling jual beli serangan.


AS Roma berhasil mencetak gol kedua lewat kaki Pellegrini. Dybala menjadi aktor setelah berhasil mengirim umpan lambung, yang disambut tendangan first time terukur. Skor pun berubah menjadi 2-0.


Hasil 2-0 bertahan hingga peluit panjang berbunyi. Kemenangan ini membawa AS Roma duduk di peringkat ke-12 dengan delapan poin. Sedangkan Frosinone tetap diperingkat ke-10 dengan sembilan poin. (*)

Terkini

Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 5 hours
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 4 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 3 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 3 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 3 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 2 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 2 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in an hour
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in an hour
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in an hour
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta