PINUSI.COM - Kapten Timnas Argentina Lionel Messi mengalami cedera otot, yang membuatnya absen memperkuat tim MLS, Inter Miami.
Meski begitu, Timnas Argentina tetap memanggilnya.
Manajer Timnas Argentina Lionel Scaloni mengatakan, Messi kini sedang absen membela Inter Miami.
La Pulga sudah absen di tiga laga terakhir karena masalah pada ototnya.
Meskipun begitu, Timnas Argentina tetap memasukkan Messi ke dalam skuad untuk dua pertandingan melawan Paraguay dan Peru di kualifikasi Piala Dunia 2026, 13-18 Oktober mendatang.
Berbeda dengan Messi, Angel Di Maria justru tak dipanggil meski sedang cedera, dan Argentina pun memanggil Paulo Dybala yang sudah pulih dari cedera.
Lionel Messi memang sangat dibutuhkan dalam memperkuat skuad Argentina. Tahun lalu, Messi sukses membuat 104 gol untuk Albiceleste, dan membantu memenangkan trofi Piala Dunia 2022 di Qatar. (*)