Juventus dan AC Milan Berebut Timo Werner

Oleh robbyMonday, 11th December 2023 | 23:00 WIB
Juventus dan AC Milan Berebut Timo Werner
Minat terhadap Timo Werner dalam bursa transfer musim dingin 2024 dikabarkan meningkat. Foto: X@Everythin_fball

PINUSI.COM - Minat terhadap Timo Werner dalam bursa transfer musim dingin 2024 dikabarkan semakin bertambah, dengan kembalinya Juventus dan AC Milan sebagai opsi klub baru untuk striker tersebut. 

Sebelumnya diberitakan, ada kemungkinan Werner akan kembali ke Liga Inggris, setelah muncul isu ketertarikan dari Manchester United.

Tapi, tampaknya pemain RB Leipzig tersebut mulai tertarik mencoba peruntungannya di Liga Italia.

Werner sebelumnya sudah pernah dikaitkan dengan Juventus dan AC Milan, ketika masih memperkuat Chelsea hingga musim panas 2022 lalu.

Namun, kepindahan ke kedua klub Italia tersebut tidak terwujud, karena Werner memilih kembali ke Leipzig, setelah dua musim bersama Chelsea dianggap kurang memuaskan.

Meskipun Werner berhasil mencatatkan 23 gol dan 21 assist dari total 89 penampilan kompetitif, ia sering disoroti sebagai pemain yang tidak memenuhi ekspektasi.

Meskipun begitu, Werner turut berkontribusi membantu Chelsea meraih tiga trofi internasional, termasuk satu Liga Champions.

Menurut laporan dari media Italia, Tuttomercato, Juventus dan AC Milan sedang memonitor perkembangan situasi Werner.

Jika RB Leipzig mengizinkan pemain berusia 27 tahun tersebut untuk pergi dengan kontrak pinjaman pada bursa transfer musim dingin mendatang, kedua klub tersebut siap bergerak.

Bagi Juventus, Timo Werner bisa menjadi tambahan persaingan di lini depan bersama dengan Dusan Vlahovic, Moise Kean, dan Arkadiusz Milik.

Meskipun terlihat sulit, di AC Milan pun peluangnya tidak terlalu banyak, karena harus bersaing dengan pemain seperti Olivier Giroud, Luka Jovic, dan Noah Okafor.

Keunggulan Werner adalah fleksibilitasnya, karena dapat bermain baik di posisi tengah maupun di sayap.

Timo Werner membutuhkan klub baru yang dapat memberikan kesempatan bermain lebih banyak, karena saat ini dia hanya mendapatkan dua start di Liga Jerman, dan dua lainnya di kompetisi lain bersama RB Leipzig.

Posisinya sebagai penyerang utama digantikan oleh Lois Openda, Benjamin Sesko, dan Xavi Simons, yang merupakan pemain baru di Red Bull Arena.

Werner hanya berhasil mencetak dua gol, yang mencerminkan kurangnya peluang bermain yang dia terima.

Ini menjadi situasi sulit, karena dia berharap bisa dimasukkan dalam skuad Jerman untuk EURO 2024. 

Caps terakhirnya bersama Der Panzer diperoleh pada 28 Mareta 2023, dan setelah itu, dia tidak lagi dipanggil selama empat jeda internasional, karena alasan cedera dan performa yang kurang memuaskan.

Direktur olahraga Leipzig Rouven Schroder tidak menyembunyikan kenyataan Werner saat ini tidak bahagia di klubnya.

Oleh karena itu, kehadiran klub baru yang dapat memberikan lebih banyak waktu bermain, menjadi kebutuhan mendesak bagi Timo Werner.

Bursa transfer musim dingin 2024 dipastikan menjadi periode yang krusial bagi Werner.

Meskipun ada banyak peluang untuk membela klub besar seperti AC Milan, Juventus, dan Manchester United, keputusan yang diambil perlu dipertimbangkan secara matang muntuk menghindari risiko merusak kariernya lebih lanjut. (*)

Terkini

Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
PinTect | in 5 hours
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | in 2 hours
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | 32 minutes ago
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | 33 minutes ago
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | 35 minutes ago
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | 36 minutes ago
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | an hour ago
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | an hour ago
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | an hour ago
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | an hour ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta