Chelsea Tak Berminat Bawa Pulang Romelu Lukaku Meskipun Performanya Mengesankan Bersama AS Roma

Oleh robbyThursday, 14th December 2023 | 00:01 WIB
Chelsea Tak Berminat Bawa Pulang Romelu Lukaku Meskipun Performanya Mengesankan Bersama AS Roma
Walaupun menunjukkan performa yang mengesankan bersama AS Roma, Chelsea tidak berminat membawa pulang Romelu Lukaku. Foto: Instagram@officialasroma

PINUSI.COM - Walaupun Romelu Lukaku menunjukkan performa yang mengesankan bersama AS Roma, Chelsea menegaskan mereka tidak berminat membawa pulang sang striker asal Belgia itu, meskipun sangat membutuhkan seorang penyerang yang produktif.

Chelsea tak berminat merekrut kembali Romelu Lukaku, pada jendela transfer Januari 2024. 

Lukaku saat ini sedang dipinjamkan ke AS Roma tanpa adanya opsi transfer permanen dalam perjanjian antara kedua klub.

Meskipun berencana merekrut seorang striker pada jendela transfer musim dingin mendatang, Si Biru tidak akan mengambil  Lukaku, yang penampilannya bersinar sejak bergabung dengan AS Roma.

Di bawah arahan manajer Jose Mourinho, Lukaku menghasilkan statistik yang lebih mengesankan daripada performanya ketika bermain untuk Inter Milan musim sebelumnya.

Banyak yang berspekulasi Chelsea akan membawa kembali Lukaku, mengingat kebutuhan mereka akan seorang penyerang sentral di paruh kedua musim.

Namun, tampaknya manajer The Blues Mauricio Pochettino telah menutup peluang kembalinya mantan penyerang Manchester United dan Everton itu pada 2024.

Chelsea dikabarkan sedang mengumpulkan dana untuk melakukan transfer besar-besaran untuk mendatangkan bintang Napoli, Victor Osimhen.

Beberapa pemain telah dimasukkan dalam daftar penjualan untuk mendanai transfer tersebut.

Menurut data Transfermarkt, Romelu Lukaku dipinjamkan ke AS Roma hingga Juni 2024.

Selama masa pinjamannya, dia berhasil mencetak 11 gol dan memberikan 1 assist dalam 18 pertandingan. Lukaku dihargai 40 juta Euro. (*)

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta