PINUSI.COM - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, berusaha mengurangi spekulasi bahwa Giallorossi berencana merekrut bek veteran Leonardo Bonucci pada jendela transfer musim dingin dengan menyatakan preferensinya untuk mendatangkan pemain muda.
Direktur olahraga Roma, Tiago Pinto, dilaporkan telah berkomunikasi dengan perwakilan Bonucci. Situasi tersebut muncul karena Roma sedang menghadapi krisis di lini belakang.
AS Roma memerlukan pemain belakang baru mengingat kondisi Chris Smalling yang tak kunjung pulih setelah absen selama tiga bulan akibat cedera lutut. Sementara itu, Evan Ndicka dijadwalkan akan berpartisipasi dalam Piala Afrika 2024 pada pertengahan Januari bersama tim nasional Pantai Gading.
Marash Kumbulla, yang berusia 23 tahun, belum memiliki pengalaman yang cukup bersama AS Roma, dan Gianluca Mancini mengalami cedera di pangkal paha.
Meskipun begitu, Jose Mourinho tidak ingin tergesa-gesa membahas kemungkinan mendatangkan bek tengah baru pada jendela transfer mendatang. Menurut Mourinho, fokusnya saat ini hanya pada jadwal padat AS Roma yang akan menghadapi Juventus, Cremonese, dan Atalanta dalam seminggu ke depan.
“Saya tidak akan membicarakan bursa transfer. Kita akan bicarakan itu pada bulan Januari. Saya ingin mendatangkan bek tengah top di masa depan. Namun, sepertinya ini tidak akan segera terjadi. Ini bukanlah situasi yang dramatis, mari kita terus seperti ini,” Tegas Mourinho seperti yang dilaporkan oleh media Italia, Corriere dello Sport.
Bonucci dianggap sebagai target yang ideal untuk AS Roma, terutama karena bek berusia 36 tahun itu dikabarkan akan menjadi pemain bebas transfer setelah kontraknya di klub Jerman Union Berlin akan diakhiri. Kedatangan Bonucci ke Italia selama libur Natal semakin menguatkan rumor tersebut.
Mourinho mengakui bahwa kebijakan financial fair play membatasi kemampuan AS Roma. Selain itu, Mourinho juga menginginkan pemain yang dapat bermain di kompetisi Eropa.
“Kami memulai dengan asumsi bahwa kami berada dalam kesulitan besar dengan financial fair play. Apa yang kami inginkan adalah satu hal, dan apa yang dapat kami lakukan adalah hal lain,” Ujar Mourinho.
“Jika kami merekrut seseorang, dia akan tetap di luar daftar UEFA. Kami berada dalam situasi yang rumit. Kami sudah memiliki dua pemain yang tidak dapat bermain di kompetisi Eropa.” Tutup nya. (*)